Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mobil Listrik Seres E1 Kejar Subsidi PPN Tahun Depan, Harganya Bisa Makin Murah!

Mobil Listrik

Mobil Listrik Seres E1 Kejar Subsidi PPN Tahun Depan, Harganya Bisa Makin Murah!

TANGERANG – Seres E1 akan mencoba mendapatkan subsidi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari pemerintah pada 2024, sehingga harga mobil listrik ini bisa makin murah.

PT Sokonindo Automobile selaku agen pemegang merek (APM) DFSK dan Seres meluncurkan Seres E1 dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, 10-20 Agustus di Serpong, Tangerang.

Kendaraan mungil ini langsung menjadi salah satu mobil listrik termurah di pasar. Harga on the road (OTR) Jakarta Seres E1 Type B Rp189 juta, sedangkan Seres E1 Type L Rp219 juta.

Seres E1 rencananya mulai dirakit lokal dan didistribusikan pada September 2023. Tapi, tahun ini, Sokonindo Automobile tidak akan mengejar subsidi PPN untuk Seres E1 karena tingkat komponen dalam negeri (TKDN) yang masih relatif rendah.

“Tahun depan (akan daftar subsidi PPN untuk Seres E1),” ungkap Marketing Head PT Sokonindo Automobile Achmad Rofiqi dalam wawancara di sela-sela GIIAS 2023.

mobil listrik murah Seres E1

Sekadar mengingatkan, subsidi PPN mobil listrik diberikan pemerintah sejak April 2023, dengan kuota 35.900 unit untuk tahun ini.

Berkat insentif itu, PPN mobil listrik berkurang dari 11 persen menjadi 1 persen saja.

Tapi, untuk mendapatkannya, mobil listrik tersebut harus dirakit lokal dengan TKDN minimal 40 persen.

Saat ini, baru dua model yang memenuhi syarat itu yakni Wuling Air EV plus Hyundai Ioniq 5.

mobil listrik murah Seres E1

Rofiqi percaya pada 2024 TKDN Seres E1 bisa mencapai TKDN yang diperlukan untuk mendapatkan subsidi PPN.

Pasalnya, tahun depan, baterai listrik yang digunakan merupakan produk rakitan lokal dari Gotion.

“Kami, sih, sebenarnya lagi menunggu kerja sama dengan pabrikan baterai, ya, karena ketika sudah pakai baterai yang dibuat di Indonesia, TKDN-nya bakal langsung oke. Baterai itu, kan, sekitar 35 persen dari TKDN-nya mobil listrik. Ketika baterainya sudah dibuat di sini, aman lah (TKDN 40 persen),” papar Rofiqi.

Menurut Rofiqi, jika sudah mendapatkan subsidi PPN, harga Seres E1 bakal lebih bisa ditekan lagi. Sayang, ia tidak memberitahukan berapa harganya kelak jika PPN sudah berkurang dari 11 persen menjadi 1 persen. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang