Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Meski Lesu, Penjualan Mobil di Indonesia Masih Nomor Wahid

Berita Otomotif

Meski Lesu, Penjualan Mobil di Indonesia Masih Nomor Wahid

JAKARTA – Meski kondisi penjualan kendaraan bermotor di Indonesia dikatakan sedang lesu, namun ternyata posisi Indonesia masih menjadi yang terbaik di ASEAN.

Penjualan mobil Indonesia pada kuartal I di kisaran 282 ribu unit atau menurun 14% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Kondisi sama juga terjadi pada Thailand yang hanya berhasil menjual 198 ribu mobil atau turun 12%.

Yanuar Widi Handono, Department Head of External Affairs Divison PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) mengatakan bahwa kondisi ini mungkin baru akan membaik pada kuartal berikutnya.

"Ada beberapa momen yang bisa meningkatkan penjualan mobil yaitu Lebaran, GIIAS dan IIMS," ungkapnya.

Namun, Malaysia, Filipina dan Vietnam penjualannya justru berhasil meningkat. Peningkatan terbesar ada pada Vietnam yang berhasil menjual sebanyak 41 ribu mobil atau meningkat 69%. Sementara itu Filipina berhasil meningkat sebesar 20% dibandingkan dengan kuartal pertama tahun lalu dengan membukukan penjualan sebesar 71 ribu. Sedangkan Malaysia menutup angka penjualan kuartal pertama tahun ini dengan membukukan penjualan 168 ribu atau meningkat 2,1%.

Kondisi Pasar Asia Tenggara
Di Indonesia, penurunan penjualan kendaraan bermotor roda-4 atau  lebih sudah terjadi sejak tahun 2014. Pada tahun 2013, Indonesia berhasil menjual sebanyak 1,23 juta unit namun turun di tahun 2014 menjadi 1,208 juta unit. Perlambatan ekonomi, depresiasi harga komuditas ditambah dengan pelemahan rupiah menjadi faktor-faktor penyebab turunnya penjualan di tahun 2014 dan dampaknya masih terasa di tahun 2015.

Sementara di Thailand, kondisi politik yang tidak stabil ditambah dengan berakhirnya program insentif ‘First Car’ menjadi faktor yang menyebabkan penjualan mobil di Thailand turun. Penurunan pun dinilai drastis karena ini adalah kali pertama dalam 3 tahun terakhir penjualan kurang dari 1 juta unit.

Sementara itu Vietnam berhasil meningkatkan penjualannya berkat pengurangan biaya pendaftaran mobil dan rendahnya inflasi di Negara tersebut. Perekonomian Filipina yang tengah bertumbuh membuat masyarakatnya memiliki daya beli lebih baik, sehingga menjadikan penjualan mobil meningkat. Hal sama pun terjadi di Malaysia. Pertumbuhan ekonomi meningkat 5% berhasil meningkatkan volume penjualan di negara tersebut. [Adi/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter.



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang