Beranda Berita Mobil Bekas Mobil Bekas Murah Meriah, Daihatsu Ayla Cicilannya Mulai Rp1 Juta-an Mobil Bekas Murah Meriah, Daihatsu Ayla Cicilannya Mulai Rp1 Juta-an Mobil Bekas Mohammad Ryan | 17 October 2023 17:08 Salah satu mobil bekas yang cukup populer di pasar adalah Daihatsu Ayla . Ayla bekas adalah alternatif yang sangat menarik bagi banyak orang yang ingin memiliki kendaraan pribadi tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Dengan cicilan mulai Rp1 Jutaan tiap bulannya Anda sudah tidak perlu cemas kepanasan dan membawa anggota yang lebih banyak dibanding menggunakan kendaraan roda dua. Dalam artikel ini, Mobil123 akan mengulas sejarah Daihatsu Ayla Bekas, memberikan rekomendasi tentang mobil bekas ini, serta melihat kisaran harganya dari awal diluncurkan hingga sekarang. Pertama, mari kita mulai dengan sejarah mobil ini. Sejarah Daihatsu Ayla Daihatsu Ayla adalah mobil kompak yang diproduksi oleh Daihatsu, salah satu produsen mobil asal Jepang yang terkenal. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2013 dan segera menjadi pilihan favorit di segmen mobil murah di pasar Indonesia. Ayla dirancang untuk menjadi kendaraan yang hemat bahan bakar, harga terjangkau, dan dimensi yang tidak terlalu besar sehingga nyaman digunakan dalam berbagai situasi. Daihatsu Ayla hadir dengan berbagai varian dan opsi mesin, termasuk mesin 1.0 liter dan 1.2 liter, serta transmisi manual dan otomatis. Mesin yang efisien dan ukuran yang kompak membuat Ayla menjadi pilihan yang sangat praktis untuk penggunaan sehari-hari, terutama dalam kondisi lalu lintas perkotaan. Rekomendasi Daihatsu Ayla Bekas Jika Anda berencana untuk membeli mobil bekas, Daihatsu Ayla adalah salah satu pilihan yang mungkin akan cocok dengan Anda. Berdasarkan situs Mobil123 ada banyak pilihan Ayla bekas yang bisa disesuaikan dengan budget Anda, kami akan memberikan rekomendasinya mulai dari generasi pertama sampai yang terbaru: Daihatsu Ayla X 2013 Rekomendasi pertama Ayla bekas keluaran tahun 2013, warna putih, tipe X. mesin 1000 cc yang irit, sudah menempuh jarak 68 ribu km, plat F Bogor ganjil. Dari pantauan kami, mobil masih dalam kondisi standar tidak ada ubahan baik di bagian interior maupun eksterior. Ayla bekas ini dijual oleh diler Focus Motor MDS, seharga Rp85 juta untuk pembayaran secara tunai dan Rp75 juta. Berikut skema kreditnya berdasarkan aplikasi kalulator yang ada diwebsite Mobil123: Total DP Cicilan perbulan Tenor BRI Finance Rp32,902,375 Rp1,523 juta 48 bulan SMS Finance Rp28,510 juta Rp1,781 juta BCA Syariah Rp22,5 juta Rp1,542,187 Daihatus Ayla X 2017 Rekomendasi selanjutnya masih dari tipe X tetapi dengan tahun produksi yang lebih muda yaitu 2017. Ayla bekas ini cocok untuk Anda yang menginginkan mobil yang bisa digunakan sehari-hari untuk menerjang kemacetan karena menggunakan transmisi otomatis. Berikut detail deskripsi kendaraannya mobil berwarna silver, sudah menempuh jarak 18 rib km, pajak berlaku sampai Februari 2024, plat B ganjil. Dibanderol seharga Rp80 juta khusus kredit, berikut skema cicilannya: DP Cicilan perbulan Tenor Rp10 juta Rp3,3 juta 4 tahun Rp2,9 juta 5 tahun Rp2,6 juta 6 tahun Daihatsu Ayla M 2015 Untuk Anda yang mencari Daihatsu Ayla bekas tipe terendah, bisa melihat rekomendasi ini. Daihatsu Ayla M tahun 2015 bertransmisi otomatis cocok untuk berkendara di Jakarta yang sering macet. Jarak yang baru ditempuh baru 20 ribu km jika melihat dari foto yang diinput dalam iklannya. Sudah ada beberapa bagian yang diubah seperti di bagian eksterior sudah menggunakan pelek dari Daihatsu Ayla tipe X. Soal harga, Ayla bekas ini dibanderol seharga Rp99 juta. Daihatsu Ayla R Deluxe 2019 Jika sebelumnya sudah membahas tipe terendah, kali ini Mobil123 akan merekomendasikan tipe tertinggi yaitu Ayla 1.2 R Deluxe. Tipe ini sudah dilengkapi dengan tambahan body kit yang lebih sporty kemudian sudah dilengkapi dengan lampu kabut dan beberapa tambahan aksesoris chrome. Berdasarkan deskripsi iklannya tertulis “Sudah menempuh jarak 37 ribu, pajak panjang, body mulus, interior rapih, mesin kering, kaki - kaki nyaman, suspensi empuk dan mobil sudah siap dipakai” ujar pemiliknya. Mengenai harga harga mobil ini dijual seharga Rp110 juta khusus kredit, dengan skema kredit berikut: TDP Angsuran Tenor Rp15 juta Rp3,4 juta 4 tahun Daihatsu Ayla R Deluxe 2023 Berikutnya masih dari Ayla bekas tipe tertinggi keluaran tahun 2023. Mobil berwarna merah ini menggunakan mesin 1.2L berteknologi Dual VVT-i, transmisi otomatis, baru menempuh jarak 4 ribu km. Pajak berlaku sampai bulan Februari 2024, terakhir servis pada kilometer 1000-an pada bulan Maret tahun 2023. Untuk Anda yang tertarik mobil ini ditawarkan dalam dua harga yaitu tunai Rp165 juta dan kredit Rp149 juta. Daihatsu Ayla R Deluxe 2022 Terakhir dalam rekomendasi Ayla bekas masih sama yaitu tipe tertingginya yang berwarna kuning. Mobil produksi tahun 2022 ini dibekali dengan transmisi manual, dengan jarak tempuh 8,378 km. Ayla tersebut dijual oleh diler yang berlokasi di Pontianak, Kalimantan Barat seharga Rp165 juta khusus kredit. Berikut ini skema kreditnya dari aplikasi kalkulator yang ada di website Mobil123: Total DP Cicilan perbulan Tenor BRI Finance Rp64,541,850 Rp3,350 juta 48 bulan SMS Finance Rp58 juta Rp3,850 juta BCA Syariah Rp49,5 juta Rp3,392,812 Keuntungan Beli Daihatsu Ayla Bekas Berdasarkan poin di atas sudah kami sebutkan rekomendasi beberapa mobil Ayla bekas yang cicilannya cukup terjangkau, Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda mungkin ingin mempertimbangkan mobil ini: 1. Hemat Bahan Bakar Daihatsu Ayla dikenal karena efisiensi bahan bakarnya. Jika Anda mencari mobil yang ramah anggaran dan ingin menghemat pengeluaran dari penggunaan BBM, Ayla bekas bisa menjadi pilihan yang pas. 2. Harga Terjangkau Harga Daihatsu Ayla bekas cenderung lebih terjangkau daripada mobil baru. Ini membuatnya menjadi opsi yang sangat menarik bagi mereka yang ingin memiliki kendaraan pribadi tanpa harus menguras kantong terlalu dalam. 3. Perawatan Mudah Daihatsu Ayla bekas adalah mobil yang mudah dalam perawatan dan pemeliharaan. Suku cadangnya mudah ditemukan dan biaya perawatannya relatif terjangkau. Kisaran Harga Daihatsu Ayla Bekas Untuk Anda yang ingin mencari Ayla bekas, berikut adalah perkiraan kisaran harga Daihatsu Ayla bekas dari tahun 2013 hingga saat ini. Harap diingat bahwa harga dapat bervariasi tergantung pada faktor-faktor seperti kondisi kendaraan, kilometer yang telah ditempuh, dan wilayah geografis: Kisaran harga untuk Ayla bekas 2013-2014 ini berkisar antara Rp70 juta hingga Rp90 juta. Lalu untuk tahun 2015-2016, kisaran harganya Ayla bekas tahun-tahun ini dapat ditemukan dengan harga sekitar Rp80 juta hingga Rp100 juta. Versi Ayla yang lebih baru yakni tahun 2017-2018 ini biasanya dijual sekitar Rp90 juta hingga Rp120 juta. Berikutnya 2019-2020, harga Ayla bekas tahun-tahun ini berkisar antara Rp100 juta hingga Rp150 juta. Terakhir untuk kisaran tahun 2021-sekarang, harga Ayla bekas memiliki harga mulai dari Rp110 juta. Dengan kombinasi faktor-faktor tersebut, Daihatsu Ayla bekas adalah pilihan yang baik bagi banyak individu dan keluarga yang ingin memiliki kendaraan pribadi yang hemat bbm dan terjangkau. Jadi, jika Anda sedang mencari mobil yang dapat memenuhi kebutuhan Anda, pertimbangkan Daihatsu Ayla bekas sebagai salah satu opsi yang patut dipertimbangkan. [Ryn/YS] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita Berita Otomotif news Ayla Bekas Cetak Mohammad Ryan Author Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Mobil Bekas Murah Meriah, Daihatsu Ayla Cicilannya Mulai Rp1 Juta-an Mobil Bekas Mohammad Ryan | 17 October 2023 17:08 Salah satu mobil bekas yang cukup populer di pasar adalah Daihatsu Ayla . Ayla bekas adalah alternatif yang sangat menarik bagi banyak orang yang ingin memiliki kendaraan pribadi tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Dengan cicilan mulai Rp1 Jutaan tiap bulannya Anda sudah tidak perlu cemas kepanasan dan membawa anggota yang lebih banyak dibanding menggunakan kendaraan roda dua. Dalam artikel ini, Mobil123 akan mengulas sejarah Daihatsu Ayla Bekas, memberikan rekomendasi tentang mobil bekas ini, serta melihat kisaran harganya dari awal diluncurkan hingga sekarang. Pertama, mari kita mulai dengan sejarah mobil ini. Sejarah Daihatsu Ayla Daihatsu Ayla adalah mobil kompak yang diproduksi oleh Daihatsu, salah satu produsen mobil asal Jepang yang terkenal. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2013 dan segera menjadi pilihan favorit di segmen mobil murah di pasar Indonesia. Ayla dirancang untuk menjadi kendaraan yang hemat bahan bakar, harga terjangkau, dan dimensi yang tidak terlalu besar sehingga nyaman digunakan dalam berbagai situasi. Daihatsu Ayla hadir dengan berbagai varian dan opsi mesin, termasuk mesin 1.0 liter dan 1.2 liter, serta transmisi manual dan otomatis. Mesin yang efisien dan ukuran yang kompak membuat Ayla menjadi pilihan yang sangat praktis untuk penggunaan sehari-hari, terutama dalam kondisi lalu lintas perkotaan. Rekomendasi Daihatsu Ayla Bekas Jika Anda berencana untuk membeli mobil bekas, Daihatsu Ayla adalah salah satu pilihan yang mungkin akan cocok dengan Anda. Berdasarkan situs Mobil123 ada banyak pilihan Ayla bekas yang bisa disesuaikan dengan budget Anda, kami akan memberikan rekomendasinya mulai dari generasi pertama sampai yang terbaru: Daihatsu Ayla X 2013 Rekomendasi pertama Ayla bekas keluaran tahun 2013, warna putih, tipe X. mesin 1000 cc yang irit, sudah menempuh jarak 68 ribu km, plat F Bogor ganjil. Dari pantauan kami, mobil masih dalam kondisi standar tidak ada ubahan baik di bagian interior maupun eksterior. Ayla bekas ini dijual oleh diler Focus Motor MDS, seharga Rp85 juta untuk pembayaran secara tunai dan Rp75 juta. Berikut skema kreditnya berdasarkan aplikasi kalulator yang ada diwebsite Mobil123: Total DP Cicilan perbulan Tenor BRI Finance Rp32,902,375 Rp1,523 juta 48 bulan SMS Finance Rp28,510 juta Rp1,781 juta BCA Syariah Rp22,5 juta Rp1,542,187 Daihatus Ayla X 2017 Rekomendasi selanjutnya masih dari tipe X tetapi dengan tahun produksi yang lebih muda yaitu 2017. Ayla bekas ini cocok untuk Anda yang menginginkan mobil yang bisa digunakan sehari-hari untuk menerjang kemacetan karena menggunakan transmisi otomatis. Berikut detail deskripsi kendaraannya mobil berwarna silver, sudah menempuh jarak 18 rib km, pajak berlaku sampai Februari 2024, plat B ganjil. Dibanderol seharga Rp80 juta khusus kredit, berikut skema cicilannya: DP Cicilan perbulan Tenor Rp10 juta Rp3,3 juta 4 tahun Rp2,9 juta 5 tahun Rp2,6 juta 6 tahun Daihatsu Ayla M 2015 Untuk Anda yang mencari Daihatsu Ayla bekas tipe terendah, bisa melihat rekomendasi ini. Daihatsu Ayla M tahun 2015 bertransmisi otomatis cocok untuk berkendara di Jakarta yang sering macet. Jarak yang baru ditempuh baru 20 ribu km jika melihat dari foto yang diinput dalam iklannya. Sudah ada beberapa bagian yang diubah seperti di bagian eksterior sudah menggunakan pelek dari Daihatsu Ayla tipe X. Soal harga, Ayla bekas ini dibanderol seharga Rp99 juta. Daihatsu Ayla R Deluxe 2019 Jika sebelumnya sudah membahas tipe terendah, kali ini Mobil123 akan merekomendasikan tipe tertinggi yaitu Ayla 1.2 R Deluxe. Tipe ini sudah dilengkapi dengan tambahan body kit yang lebih sporty kemudian sudah dilengkapi dengan lampu kabut dan beberapa tambahan aksesoris chrome. Berdasarkan deskripsi iklannya tertulis “Sudah menempuh jarak 37 ribu, pajak panjang, body mulus, interior rapih, mesin kering, kaki - kaki nyaman, suspensi empuk dan mobil sudah siap dipakai” ujar pemiliknya. Mengenai harga harga mobil ini dijual seharga Rp110 juta khusus kredit, dengan skema kredit berikut: TDP Angsuran Tenor Rp15 juta Rp3,4 juta 4 tahun Daihatsu Ayla R Deluxe 2023 Berikutnya masih dari Ayla bekas tipe tertinggi keluaran tahun 2023. Mobil berwarna merah ini menggunakan mesin 1.2L berteknologi Dual VVT-i, transmisi otomatis, baru menempuh jarak 4 ribu km. Pajak berlaku sampai bulan Februari 2024, terakhir servis pada kilometer 1000-an pada bulan Maret tahun 2023. Untuk Anda yang tertarik mobil ini ditawarkan dalam dua harga yaitu tunai Rp165 juta dan kredit Rp149 juta. Daihatsu Ayla R Deluxe 2022 Terakhir dalam rekomendasi Ayla bekas masih sama yaitu tipe tertingginya yang berwarna kuning. Mobil produksi tahun 2022 ini dibekali dengan transmisi manual, dengan jarak tempuh 8,378 km. Ayla tersebut dijual oleh diler yang berlokasi di Pontianak, Kalimantan Barat seharga Rp165 juta khusus kredit. Berikut ini skema kreditnya dari aplikasi kalkulator yang ada di website Mobil123: Total DP Cicilan perbulan Tenor BRI Finance Rp64,541,850 Rp3,350 juta 48 bulan SMS Finance Rp58 juta Rp3,850 juta BCA Syariah Rp49,5 juta Rp3,392,812 Keuntungan Beli Daihatsu Ayla Bekas Berdasarkan poin di atas sudah kami sebutkan rekomendasi beberapa mobil Ayla bekas yang cicilannya cukup terjangkau, Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda mungkin ingin mempertimbangkan mobil ini: 1. Hemat Bahan Bakar Daihatsu Ayla dikenal karena efisiensi bahan bakarnya. Jika Anda mencari mobil yang ramah anggaran dan ingin menghemat pengeluaran dari penggunaan BBM, Ayla bekas bisa menjadi pilihan yang pas. 2. Harga Terjangkau Harga Daihatsu Ayla bekas cenderung lebih terjangkau daripada mobil baru. Ini membuatnya menjadi opsi yang sangat menarik bagi mereka yang ingin memiliki kendaraan pribadi tanpa harus menguras kantong terlalu dalam. 3. Perawatan Mudah Daihatsu Ayla bekas adalah mobil yang mudah dalam perawatan dan pemeliharaan. Suku cadangnya mudah ditemukan dan biaya perawatannya relatif terjangkau. Kisaran Harga Daihatsu Ayla Bekas Untuk Anda yang ingin mencari Ayla bekas, berikut adalah perkiraan kisaran harga Daihatsu Ayla bekas dari tahun 2013 hingga saat ini. Harap diingat bahwa harga dapat bervariasi tergantung pada faktor-faktor seperti kondisi kendaraan, kilometer yang telah ditempuh, dan wilayah geografis: Kisaran harga untuk Ayla bekas 2013-2014 ini berkisar antara Rp70 juta hingga Rp90 juta. Lalu untuk tahun 2015-2016, kisaran harganya Ayla bekas tahun-tahun ini dapat ditemukan dengan harga sekitar Rp80 juta hingga Rp100 juta. Versi Ayla yang lebih baru yakni tahun 2017-2018 ini biasanya dijual sekitar Rp90 juta hingga Rp120 juta. Berikutnya 2019-2020, harga Ayla bekas tahun-tahun ini berkisar antara Rp100 juta hingga Rp150 juta. Terakhir untuk kisaran tahun 2021-sekarang, harga Ayla bekas memiliki harga mulai dari Rp110 juta. Dengan kombinasi faktor-faktor tersebut, Daihatsu Ayla bekas adalah pilihan yang baik bagi banyak individu dan keluarga yang ingin memiliki kendaraan pribadi yang hemat bbm dan terjangkau. Jadi, jika Anda sedang mencari mobil yang dapat memenuhi kebutuhan Anda, pertimbangkan Daihatsu Ayla bekas sebagai salah satu opsi yang patut dipertimbangkan. [Ryn/YS] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita Berita Otomotif news Ayla Bekas
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...