Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Jumlah Mobil Keluar Jakarta Terpantau Masih Tinggi di Hari Natal 2022

Berita Otomotif

Jumlah Mobil Keluar Jakarta Terpantau Masih Tinggi di Hari Natal 2022

JAKARTA – Arus mobil keluar Jakarta dan sekitarnya tepat pada Hari Raya Natal 2022 terbilang masih tinggi.

Berdasarkan pantauan PT. Jasa Marga, 150.060 mobil bergerak meninggalkan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi pada Minggu (25/12/2022) kemarin dalam rangka libur Natal 2022 dan tahun baru 2023 (Nataru 2023).

Mereka melewati empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama yakni GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa), serta GT Kalihurip Utama (arah Bandung).

Menurut Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana, jumlah tersebut bertambah 15,92 persen jika dikomparasi dengan arus lalu lintas normal pada Juni 2022 sebanyak 129.455 mobil.

jalan tol Jasa Marga

“Jika dibandingkan dengan periode Nataru 2021, total volume lalu lintas ini naik 9,55 persen, dengan total 136.974 kendaraan. Sementara itu, jika dibandingkan dengan prediksi volume lalu lintas Nataru 2022 pada periode yang sama, total volume lalu lintas tersebut naik sebesar 8,23 persen, dengan total 138.651 kendaraan,” papar dia, seperti dikutip dari situs resmi korporasi.

Pergerakan kendaraan terbanyak adalah ke arah Timur, menuju Trans Jawa dan Bandung, dengan volume 76.209 unit (47,49 persen). Sebanyak 43.024 unit lainnya (30,46 persen) melaju ke arah Merak di Barat.

Selain itu, terdapat 30.827 unit (22,05 persen) yang berkendara ke Selatan, ke arah Puncak.

jalan tol Jasa Marga

Jasa Marga mengingatkan masyarakat yang bepergian dengan mobil untuk mengantisipasi perjalanan, sebelum memasuki jalan tol. Kendaraan maupun pengendaranya harus dipastikan dalam kondisi prima.

Selain itu, masyarakat diminta mematuhi protokol kesehatan (menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak) saat berada di rest area, memperhatikan kecukupan bahan bakar minyak (BBM), mengisi saldo uang elektronik sesuai tarif ruas tol yang akan dilewati, plus mematuhi rambu-rambu maupun arahan petugas.

Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas jalan tol dapat diakses lewat beragam saluran. Bisa melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080, akun Twitter @PTJASAMARGA, atau pun dengan mengunduh aplikasi Travoy di smartphone (gawai pintar) berbasis iOS serta Android. [Xan]

>>>>> https://www.mobil123.com/mobil-baru-dijual/indonesia" style="box-sizing: border-box;cursor:pointer; line-height:inherit !important">Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang