Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

SUV Suzuki yang Mirip Grand Vitara ini Punya Interior yang Menarik

Mobil Baru

SUV Suzuki yang Mirip Grand Vitara ini Punya Interior yang Menarik

NEW DELHI - Maruti Suzuki menampilkan beberapa gambar resmi dari interior Maruti S-Presso yang akan diluncurkan pada 30 September mendatang.

Mobil yang memiliki desain menyerupai Grand Vitara namun berukuran lebih kecil ini, diklaim memilki kabin luas. Maruti Suzuki pun mendesainnya dengan lebih cermat untuk menyesuaikan kebutuhan pasar anak muda.

Maruti S-Presso menggunakan lingkar kemudi yang sudah dilengkapi dengan beberapa tombol untuk mengontrol sistem hiburan. Sementara itu, panel instrumen tidak ditempatkan di balik kemudi seperti pada umumnya tapi justru menyematkannya di tengah dashboard, tepat di atas head unit. Meski penempatannya unik, tampilannya sudah digital sehingga mudah untuk dibaca.

Maruti Suzuki menempatkan layar berukuran 7 inchi yang telah dilengkapi dengan beberapa fitur menarik, termasuk voice recognition. Panel instrumen dan layar hiburan tersebut dibingkai dengan lingkaran berwarna candy orange (warna body). Warna ini juga disematkan di beberapa bagian seperti AC sehingga membuat interior lebih hidup.

Maruti Suzuki S-Presso nantinya akan hadir dengan sembilan variao yaitu STD (O), LXi, LXi (O), VXi, VXi (O), VXi +, VXi AGS, VXi (O) AGS, VXi+ AGS. Hanya varian tertinggilah yang akan mendapatkan fitur maksimal seperti 7.0-inch SmartPlay Studio infotainment system with voice recognition, steering-mounted audio controls, rear parcel tray dan soket 12V untuk mengisi daya gadget.

Mobil ini juga akan mendapatkan dua pilihan ukuran roda yaitu 14 inch untuk tipe atas, sementara 13 inch untuk varian bawah. Mesinnya sendiri diperkirakan akan menggunakan mesin berkapasitas 1L yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 67 hp. [Adi/Ari]

 



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang