Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Tips Merawat Mesin Turbo, 3 Hal Ini Wajib Menjadi Perhatian

Panduan Pembeli

Tips Merawat Mesin Turbo, 3 Hal Ini Wajib Menjadi Perhatian

JAKARTA – Perawatan mesin turbo sebenarnya simpel. Hal-hal yang harus diperhatikan dengan telaten adalah oli, bahan bakar, serta filter udara mesin.

Mobil-mobil bermesin turbo makin banyak beredar di pasar Indonesia. Dengan teknologi turbo, perfoma mesin bisa dioptimalkan dengan tetap menjaga efisiensi bahan bakar minyak (BBM).

Keuntungannya, biaya operasional harian bisa ditekan tanpa mengorbankan keasyikan berkendara.

Secara umum, menurut keterangan resmi DFSK yang diterima Mobil123.com, teknologi turbo mendorong kinerja mesin dengan memanfaatkan aliran udara dari gas buang mesin untuk memutar baling-baling turbin. Udara yang dihasilkan kemudian bisa terkompresi dengan volume besar.

DFSK

Udara tersebut didinginkan melalui intercooler, lalu masuk ke dalam mesin dan membantu proses pembakaran BBM agar lebih optimal. Dengan pembakaran yang lebih optimal, perfoma kendaraan akan lebih maksimal dan bahan bakar lebih hemat.

Meski banyak keuntungannya, perawatan kendaraan dengan teknologi turbo tetap harus diperhatikan. Dengan demikian, kendaraan dapat berfungsi secara optimal saat dibutuhkan dan mesin turbo Anda bisa awet.

Berikut tiga hal yang harus diperhatikan terkait perawatan mobil berteknologi turbo.

Periksa dan Ganti Oli Mesin Teratur

Guna memastikan kendaraan dalam kondisi maksimal, pemilik harus memperhatikan kondisi oli kendaraan. Pasalnya, oli memiliki beragam fungsi penting mulai dari melindungi mesin dari keausan akibat gesekan komponen di dalamnya, membantu menjaga suhu mobil, hingga membersihkan kerak-kerak yang ada.

Pemeriksaan oli bisa dilakukan dengan memanfaatkan dipstick yang tersedia di mesin. Bila jumlah oli sudah berkurang atau keruh, sebaiknya lakukan pemeriksaan dan melakukan penggantian oli.

Pastikan oli yang digunakan sesuai dengan rekomendasi pabrikan agar mesin tetap terjaga.

Gunakan Bahan Bakar yang Tepat

Maksimal atau tidaknya performa mesin turbo juga tergantung dari jenis BBM-nya. Selalu gunakan BBM sesuai rekomendasi dari pabrikan.

Biasanya, kendaraan dengan teknologi turbo membutuhkan bahan bakar dengan RON minimal 92. Semakin baik kualitas bahan bakar tentunya akan membuat pembakaran semakin optimal.

Rutin Membersihkan Filter Udara

Pastikan juga untuk rutin membersihkan filter udara. Hal ini karena kunci dari proses kerja turbo adalah udara yang masuk ke dalam turbin.

Bila filter udara kotor, bisa dipastikan fungsi dari turbo sendiri akan tidak maksimal.

Salah satu brand mobil yang menggunaka teknologi turbo adalah DFSK. Mereka memasangkan teknologi ini pada mobil-mobil penumpang mereka seperti DFSK Glory i-Auto dan DFSK Glory 560 yang memang menjadi andalan.

 “Mesin turbo yang digunakan oleh kendaraan-kendaraan DFSK sudah dirancang dengan sedemikian rupa memanjakan pengendaranya dengan menghadirkan pengalaman yang sangat menyenangkan, mulai dari tenaga yang berlimpah sampai dengan perawatannya yang mudah,” ungkap PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi. [Adi/Xan]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang