Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda Buka Dealer Pertama di Papua

Berita Otomotif

Honda Buka Dealer Pertama di Papua

JAYAPURA – Dealer Honda pertama di Papua resmi dibuka untuk masyarakat Papua. Dealer tersebut diberinama Honda Mitra Jayapura dan menjadi dealer Honda ke-140 secara Nasional.

Honda Mitra Jayapura beralamat lengkap di Jl. Ardipura III RT 001 / RW 006, Kel. Ardipura, Kec. Jayapura Selatan, Jayapura 99223. Berdiri di atas area seluas 360 m2 dengan luas bangunan 628 m2, Honda Mitra Jayapura memiliki fasilitas layanan 3S (sales, service, spare parts), cukup sebagai dealer Honda pertama di Papua.

Honda Mitra Jayapura memiliki showroom seluas 160 m2 serta menampilkan line-up terbaru dari Honda. Dealer ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti Waiting Lounge, Free Drinks, Magazine Rack, Kids Zone, Wi-fi dan Musholla.

Sementara untuk fasilitas servis area berdiri di atas lahan seluas 146 m2 yang dilengkapi dengan 1 bay perawatan berkala dan 1 bay quick service. Selain itu, Honda Mitra Jayapura juga memiliki area spare parts seluas 18 m2 yang memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen khususnya di Jayapura, Papua dan sekitarnya.

“Dengan standar kualitas dan fasilitas yang setara dengan dealer Honda lainnya di Indonesia, kami yakin kehadiran Honda Mitra Jayapura dapat memaksimalkan kepuasan konsumen dalam mendapatkan layanan penjualan dan purna jual,” Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor

Sepanjang tahun 2017, Honda telah meresmikan tujuh dealer baru yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Hingga saat ini Honda telah memiliki 140 dealer resmi dan 46 sub dealer 3S yang juga melayani penjualan dan purna jual Honda, sehingga secara total Honda telah memiliki 186 dealer dan sub dealer 3S di seluruh Indonesia. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang