SELANGOR – Daihatsu kini punya Perodua Bezza untuk pasar Malaysia sebagai sedan murah dan irit.
Bezza diklaim sebagai mobil pertama di segmen sedan A di Malaysia dengan volume bagasi 500 liter. Pengembangan Bezza sendiri dikerjakan oleh Daihatsu dan Perodua sebagai pemimpin tim gaya dan pengembangan bagian atas mobil.
Bezza sendiri masuk dalam kategori eco-car Energy Efficient Vehicle (EEV) – semacam LCGC di Indonesia. Mobil ini didukung oleh “eco IDLE”, di mana belum dimiliki oleh mobil nasional apapun di Malaysia.
Sedan murah dan irit ini dipersenjatai dengan mesin 1NR-VE 1.3-liter dual VVT-i dan 1KR-VE 1.0-liter VVT-i dengan pilihan transmisi manual 5-speed dan otomatis 4-speed.
Varian 1NR-VE A/T mengonsumsi bahan bakar minyak (BBM) 21 kpl sementara opsi M/T menghabiskan 1 liter bensin untuk menempuh 21,7 kpl.
Mesin terkecil, 1.0-liter, membutuhkan BBM 1 liter untuk bergerak sejauh 22,8 kpl A/T dan 21,3 kpl M/T.
Meski Bezza masuk dalam golongan mobil murah, toh, faktor keselamatan tetap dikedepankan oleh Daihatsu dan Perodua dengan melengkapinya dengan ABS di semua tipe, sedangkan Vehicle Stability Control, Hill-start Assist, serta Traction Control hanya pada varian-varian tertentu.
Satu fitur lagi yang menarik dari mobil ini adalah sistem audio-nya bisa terkoneksi dengan smartphone berbasis Android.
Harga Bezza dimulai dari RM 37.300 atau setara dengan Rp 120 juta. [Idr]
Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
Berita Utama

Chery Enggak Kaget dengan Pesatnya Pertumbuhan Penjualan Mereka di Indonesia
Berita Otomotif
Siapkan Duit! Neta Mau Jual Dua Mobil Listrik Murah Hingga 2024
Berita Otomotif
Wuling Air EV Punya Varian Baru, Harganya dengan Insentif PPN Cuma Rp188 Juta!
Mobil Baru