Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Bensin Bocor, VW Recall 280.000 Mobil

Berita Otomotif

Bensin Bocor, VW Recall 280.000 Mobil

CALIFORNIA - Volkswagen Group merecall 280.000 dari lima model Audi  dan VW Golf di Amerika Serikat akibat adanya kebocoran bahan bakar. Recall ini dibagi dalam tiga permasalahan.

Dari recall ini, yang banyak rejadi kasus adalah Audi Q5 dan Q7. Sedikitnya ada 143.214 mobil yang harus direcall. Mobil tersebut buatan 2009-2012 dan 2007 – 2012 dan kesemuanya adalah model dengan mesin bensin. Recall ini dilakukan karena tutup tangki pada mobil-mobil tersebut kemungkinan retak sehingga membuat resiko bocor.

Selanjutnya adalah VW Golf, Golf SportWagen, GTI dan Audi A3 (sedan dan hatchback) buatan tahun 2015-2016. Dalam recall ini, permasalahan terdapat pada pompa hisap di dalam tangki bahan bakar. Akibatnya bahan bakar yang bocor dapat menguap melalui carcoal canister. Recall ini melibatkan 110.042 kendaraan.

Terakhir adalah recall paling sedikit yang ‘hanya’ melibatkan 28.249 kendaraan untuk Audi A6 dan A7 buatan tahun 2012-2013. Bahan bakar bocor dikarenakan adanya pengurangan kualitas selang bahan bakar di kompartemen mesin.

Dalam beragam kesempatan, kebocoran bahan bakar dapat menjadi masalah besar dan berpotensi menyebabkan kebakaran atau ledakan. Dalam ketiga kasus tersebut, dealer telah diperintahkan untuk mengganti part bermasalah dengan versi yang lebih baik untuk menyelesaikan masalah tersebut. Sampai saat ini belum ada laporan kecelakaan dan cedera akibat hal ini. [Adi/Ari/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123                                                                                               
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 

Tag Terkait


Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang