Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Avanza Keok Lagi! Brio Diklaim Mobil Paling Laku pada Paruh Pertama 2021

Berita Otomotif

Avanza Keok Lagi! Brio Diklaim Mobil Paling Laku pada Paruh Pertama 2021

JAKARTA – Toyota Avanza masih belum bisa merebut takhtanya kembali sebagai mobil terlaris di Indonesia. Model yang mengalahkannya masih sama: Honda Brio.

Brio, menurut keterangan resmi Honda pada pertengahan pekan ini, berhasil terjual 27.785 unit pada Januari-Juni 2021. Tidak dijelaskan, apakah itu penjualan retail (distribusi dari diler ke konsumen) atau wholesales (distribusi dari pabrikan ke diler/untuk stok).

Jika dirincikan, sebanyak 19.563 unit di antaranya dikontribusikan Brio Satya. Adapun 8.222 unit lainnya datang dari Brio RS.

Honda sendiri mengklaim city car tersebut sebagai mobil terlaris di Indonesia sepanjang semester satu tahun ini.

Honda Brio mobil terlaris di Indonesia pada 2020 dan semester satu 2021

“Kami bersyukur Honda Brio tetap mempertahankan posisinya sebagai mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia saat ini. Pencapaian ini didukung kebutuhan konsumen terhadap mobil sebagai alat transportasi yang lebih aman dan nyaman namun tetap memberikan value for money yang tinggi. Selain itu, perubahan perilaku konsumen ke arah penggunaan platform online juga mendorong pertumbuhan segmen first time buyer dan anak-anak muda yang merupakan target market Honda Brio,” papar Business Innovation, Sales, and Marketing Director PT. Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy dalam pernyataan pers.

Sekadar mengingatkan, Brio juga berhasil menjadi mobil terlaris di pasar otomotif Nusantara pada 2020, setelah berpuluh-puluh tahun lamanya Avanza memegang status tersebut. Brio menjadi model pertama Honda yang merengkuh gelar mobil terlaris sepanjang eksistensi merek ini di Tanah Air.

Penjualan Mobil Honda Januari-Juni 2021

Total penjualan mobil Honda pada enam bulan pertama 2021 mencapai 49.439 unit. Seperti bisa diduga, Brio menjadi kontributor terbanyak dengan komposisi 56 persen di antaranya.

Honda Brio mobil terlaris di Indonesia semester satu 2021 mengalahkan Avanza

Performa Honda pada semester satu kemarin membaik 21 persen jika dibandingkan periode yang sama pada 2020 (year on year/yoy). Billy menyebut penjualan semester satu disokong kegiatan ekonomi yang sudah meningkat di tengah pandemi Covid-19, jika dibandingkan dengan paruh pertama 2020.

“Sekaligus dukungan pemerintah untuk mendorong industri otomotif, terutama melalui program relaksasi PPnBM yang sangat berdampak terhadap peningkatan penjualan saat ini,” tutupnya. [Xan/Had]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang