Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Audi Siapkan Mobil Listrik Berdaya Jelajah Jauh

Mobil Baru

Audi Siapkan Mobil Listrik Berdaya Jelajah Jauh

INGOLSTADT - Salah satu mobil listrik terpopuler saat ini, Tesla Model S bakal mendapat tantangan dari Audi. Audi dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah mobil listrik untuk dunia.

Audi mengungkapkan kalau mobil listrik mereka akan menjadi sebuah mobil keluarga dengan jarak jelajah panjang. Hanya butuh sekali pengisian untuk berjalan sejauh 450 km.

Jadi dengan mengendarai mobil ini, pengendara bisa sampai kota Semarang dari Jakarta.

Bos pengembangan teknis di Audi, Ulrich Hackenberg mengungkapkan bahwa model tersebut akan diatur untuk menyaingi Tesla Model S dan akan tiba di pasar pada tahun 2017 mendatang.

Namun, belum diketahui apakah mobil listrik ini akan menyandang nama baru atau melengkapi model Audi ada seperti Audi A3 e-Tron, misalnya. Hanya saja, sejumlah teknologi yang ada di R8 e-tron kemungkinan akan disematkan di mobil ini.

"Mobil tersebut sedang dalam pengembangan," kata Hackenberg kepada Auto Express. 

Jarak jelajah 450 km itu bisa dicapai Audi karena mereka telah mengembangkan motor listrik yang lima kali lebih efisien daripada motor listrik kebanyakan yang ada saat ini. [Syu/Idr]

Temukan Mobil Baru dan Mobil Bekas di sini

Bergabunglah di Facebook dan Twitter Mobil123.com



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang