Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Alasan Honda Sekarang Hanya Menjual Satu Tipe Mobilio

Berita Otomotif

Alasan Honda Sekarang Hanya Menjual Satu Tipe Mobilio

JAKARTA - Honda sementara ini cuma menjual satu tipe Mobilio di Indonesia. Reduksi varian dilakukan karena dua alasan.

Situs resmi Honda di Indonesia beberapa waktu belakangan terpantau hanya memperlihatkan spesifikasi serta harga tipe termurah Mobilio yaitu S MT. Banderolnya, per April 2022, adalah Rp229,9 juta on the road (OTR) Jakarta.

Padahal, sebelumnya, Mobilio bisa terdiri dari tujuh tipe. Ada S MT, E MT, E CVT, RS MT, RS MT Two Tone, RS CVT, hingga RS CVT Two Tone.

Eksekutif Honda mengakui sementara ini memang hanya Mobilio S MT yang mereka tawarkan kepada konsumen.

Honda Mobilio

Penyebab pertama karena krisis cip semikonduktor yang membuat lajur produksi Mobilio di pabrik Honda Karawang, Jawa Barat harus banyak ‘mengalah’ kepada Brio.

“Mobilio dengan Brio itu komponennya hampir sama. Apalagi, yang bermasalah sama. Terkena (krisis suplai) cip semikonduktor. Jadi, kami fokus ke Brio dulu yang permintaannya masih tinggi. Kemarin (inden) 4-bulan, sekarang sudah bisa turun 3-4 bulan,” ucap Business Innovation, Sales, and Marketing Director PT. Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy dalam konferensi pers di sela-sela Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022, 31 Maret-10 April di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Mobilio sempat tidak diproduksi pada awal 2022 gara-gara isu ini.

Billy, ketika ditemui dalam seremoni ekspor All New Honda BR-V di Tanjung Priok, Jakarta pada paruh kedua Maret, menjelaskan produksi low multi purpose vehicle (LMPV) tersebut akan dimulai lagi pada bulan tersebut.

Honda Mobilio

Lebih lanjut, faktor kedua Honda kini cuma menjual Mobilio S MT adalah permintaan konsumen yang sekarang memang ‘berkumpul’ di sana. Sebagian besar pembelinya adalah perusahaan.

“Itu yang masih diinginkan oleh konsumen dan banyaknya, sekitar 70-80 persen, datang dari fleet atau korporasi. Mereka meminta Mobilio S MT, yang termurah,” papar Billy.

Dia belum bisa memastikan apakah saat krisis cip semikonduktor berakhir pilihan varian Mobilio akan kembali seperti semula. Honda akan memonitor perkembangan permintaan Mobilio di tengah krisis cip semikonduktor.

“Jadi, kami fokuskan dulu sembari melihat permintaannya Mobilio. Sekarang permintaan tertingginya di transmisi manual, sehingga kami produksi dulu yang itu, merilis di situs kami, sambil kami memonitor tipe-tipe lainnya,” tutup Billy. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang