Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

15 Tahun Honda Beat di Indonesia, Empat Generasi Dari Era Karburator Sampai eSAF

Panduan Pembeli

15 Tahun Honda Beat di Indonesia, Empat Generasi Dari Era Karburator Sampai eSAF

Honda Beat series sejak kemunculannya pada 2008 sukses menjadi motor terlaris di Indonesia. Beat senantiasa jadi andalan masyarakat untuk kendaraan harian. Sejarah Honda Beat modern di Indonesia bermula pada 2008, yang diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor. 

Penggunanya sangat beragam, mulai dari anak sekolah, emak-emak, kurir paket, tukang ojek online, pekerja kantoran, dan masih banyak lagi. Selama hampir 15 tahun, Beat sudah terjual lebihb dari 17 jutaan unit di Indonesia maupun mancanegara.

Honda BeAT: Mengenal Generasi Pertama Sampai Terkini - Autos.id

Jumlah tersebut menjadikan Honda Beat sebagai skutik Honda terlaris di dunia. Kini, Honda Beat telah menginjak generasi keempat, yang dibangun dengan platform rangka eSAF.

Seperti apa kiprah Honda Beat di Indonesia hingga sukses jadi skuter sejuta umat? Simak ulasannya berikut ini.

Honda Beat Generasi Pertama, Meluncur 2008

Honda Beat 2008 pemakaian sendiri dari awal | Harga 8jt nego… | FlickrHonda Beat bukanlah skutik pertama di Indonesia, namun malah jadi produk yang paling sukses. Beat meluncur pertama kali pada 2008 bermesin SOHC 110cc dengan sistem pengabutan karburator, dengan tenaga 8,22 ps dan torsi 8,32 Nm. 

Beat generasi pertama bisa dikenali dari spakbor yang posisinya di bawah, dijepit antara suspensi teleskopik seperti spakbor motor sport. Fitur yang diusung merupakan warisan dari Honda Vario seperti  Parking Brakelock System, Side Stand Switch dan Secure Key System.

Desain Beat karbu cukup unik karena ramping dengan pijakan kaki atau footstep menyatu dengan dek depan. Sementara itu Yamaha Mio selain dek untuk pijakan kaki, masih ada foot step gantung bagi boncengers yang kakinya panjang.

Sejarah Honda BeAt dari masa ke masa - zonamotor.net

Dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2010, Astra Honda Motor memberikan ubahan minimalis pada tampilan Honda Beat. Salah satunya pada spakbor yang posisinya berpindah dikaitkan ke segitiga fork seperti di motor bebek.

Update lainnya yaitu Honda Beat karburator mendapat varian velg jari-jari agar harganya lebih murah. Di sektor mesin tidak ada perubahan, masih sama persis dengan generasi pertama. Berikut ini spesifikasinya:

  • Mesin: 108cc, SOHC, Pendingin udara, Karburator.
  • Bore x Stroke: 50 x 55 mm.
  • Rasio Kompresi: 9.2:1.
  • Tenaga Maksimum: 8,22 PS/8000 rpm.
  • Torsi Maksimum: 8,32 Nm/5500 rpm.
  • Kapasitas tangki BBM: 3,5 Liter

Honda Beat Generasi Kedua, Berevolusi Memakai Injeksi

Honda Beat 2013 eco fi mulus wa 089506378839, Motor di Carousell

Honda Beat generasi kedua meluncur pada 2012, dan pada tahun tersebut Honda mulai menerapkan sistem Fuel Injection (PGM-FI). AHM mengklaim konsumsi BBM bisa 30% lebih irit dibanding versi karburator.

Beat FI atau Beat Injeksi juga mengalami perubahan signifikan pada desain bodinya. Posturnya sedikit melebar dan model pijakan kaki boncenger menggunakan model footstep gantung. Update lainnya yaitu ukuran bagasi sedikit lebih luas dan desain jok yang dibuat lebih lebar.

Selanjutnya di tahun 2014, AHM menambah sejumlah fitur baru pada Honda Beat injeksi, yaitu eSP (Enhanced Smart Power), penerapan roller rocker arm dan offset cylinder serta kelengkapan fitur Idling Stop System (ISS), ACG Starter dan Combi Brake System (CBS). 

Nah, teknologi eSP diklaim menambah sisi efisiensi pembakaran dan mereduksi energi terbuang. Selanjutnya untuk ACG Starter berfungsi mengurangi gesekan hingga menghidupkan mesin lebih halus tanpa suara. Kemudian untuk fitur CBS (Combi brake system), mengintegrasikan rem depan dan belakang dalam satu tuas.

  • Mesin: 108cc, SOHC, Pendingin udara, Injeksi.
  • Bore x Stroke: 50 x 55 mm.
  • Kompresi mesin: 9.2:1.
  • Tenaga Maksimal: 8,52 PS/8000 rpm.
  • Torsi Maksimal: 8,68 Nm/6500 rpm.
  • Kapasitas tangki BBM: 3,7 Liter

3. Honda Beat Generasi Ketiga, Desainnya Serba Tajam

Honda Beat fi 2018 full ori, Motor di CarousellHonda kembali memperbaharui Beat di tahun 2016, dengan fokus pada desain dan utilitas fitur. Peluncurannya saat itu sekaligus merayakan pencapaian Honda BeAT yang sukses terjual hingga 10.724.227 sejak meluncur pada 2008.

Ubahan mencakup penambahan kapasitas bagasi dan tangki menjadi lebih besar. Posisi aki juga dipindah menjadi di bagian dek kaki. Speedometer ikut berubah menjadi kombinasi Analog dan Digital. Adapun mesin Honda Beat generasi ketiga masih mempertahankan dari generasi kedua,

  • Kapasitas Mesin: 108,2 cc.
  • Tipe mesin: SOHC, Pendingin udara.
  • Sistem bahan bakar: Injeksi.
  • Bore x Stroke: 50,0 x 55,1 mm.
  • Rasio Kompresi: 9.5:1.
  • Tenaga maksimum: 8,68 PS/7500 rpm.
  • Torsi maksimun: 9,01 Nm/6500 rpm.
  • Kapasitas tangki BBM: 4 Liter.

Honda Beat Generasi Keempat, Pakai Platform eSAF

Honda Beat - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebasPada 2020, Honda memperbaharui Beat yang menjadi generasi keempat. Pada edisi kali ini, Honda Beat memakai platform baru rangka  Enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) yang sebelumnya dipelopori pada Honda Genio. Rangka ini diklaim 8 persen, atau jadi lebih ringan 4 kg dari sebelumnya. 

Rangka baru disebut membuat Beat semakin lincah dan stabil saat diajak bermanuver. Desainnya mirip seperti Honda Vario 150 generasi pertama, namun dibuat lebih ramping. 

Lebih lanjut, volumetrik mesin sedikit bertambah dibanding generasi ketiga. AHM juga mendongkrak sisi komperesi mesin tersebut menjadi 10:1. Kubikasinya mencapai 109,5 cc dengan tenaga maksimal 9 PS  pada 7.500 rpm dan torsi puncak 9,3 Nm pada 5.500 rpm.

BPKN Respons Isu Recall Honda Buntut Kasus Rangka eSAF - Sektor Riil

Terdapat upgrade fitur pada Honda Beat eSAF yaitu menggunakan lampu depan LED dan tersedia power charger pada tipe Deluxe. Kunci kontak pun dibuat terintegrasi dengan pembukaan jok. 

Bila sebelumnya volume tangki hanya 4 liter, kali ini naik menjadi 4,2 liter. Kapasitas bagasi Beat eSAF pun meningkat menjadi 12 liter.



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang