Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Suzuki Address 'Made In Tambun' Diekspor ke 24 Negara

Berita Otomotif

Suzuki Address 'Made In Tambun' Diekspor ke 24 Negara

BEKASI - Meski belum ada merek motor lokal yang kuat, Indonesia patut berbangga. Sebab motor buatan Indonesia telah merambah ke banyak negara, termasuk Eropa. Ini terjadi ketika Suzuki mengekspor puluhan ribu Suzuki Address ke 24 negara di dunia.

Sebanyak 30.000 unit motor skutik Suzuki Address resmi dikirim ke 24 negara dunia yang berada di Eropa, Asia dan Oceania. PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) mengungkapkan kalau jumlah tersebut akan dibagi dengan komposisi: 7.000 unit ke pasar Eropa, 6.000 unit ke Jepang, 500 unit untuk wilayah negara Oceania, dan 16.400 unit untuk pasar ASEAN.

Dua menteri Kabinet Kerja Indonesia, Saleh Husin (Menteri Perindustrian) dan Rahmat Gobel (Menteri Perdagangan) yang hadir sebagai VVIP acara didaulat untuk mengendarai skutik Suzuki Address.

Suzuki Address ini diproduksi di pabrik Suzuki Tambun, Jawa Barat. Sebanyak 16 negara di Eropa, 6 negara Asia dan 2 negara Oceania menjadi negara-negara yang akan merasakan keunggulan dan ketangguhan skutik buatan Indonesia.

"Ekspor ini punya arti penting bagi kami. Address sebagai skutik produksi Indonesia pertama yang di terima di pasar Eropa, ini membuktikan bahwa produk Suzuki buatan Indonesia berkualitas tinggi, mengingat ketatnya peraturan otomotif disana," kata Shuji Oishi President Director SIM.

Dari total target ekspor Suzuki Address, skutik ini akan berkontribusi sebesar 20% dari proyeksi jumlah total ekspor motor Suzuki di tahun ini yang sebesar 150.000 unit.

Selain Address, SIM sebelumnya sudah sukses mengekspor berbagai produk lainnya seperti Satria FU, Shooter FI, Shogun Axelo, Nex FI, Hayate dan Lets, tapi hanya sebatas pasar Asia.

Spesifikasi Address yang di ekspor secara keseluruhan hampir sama dengan yang dipasarkan di Indonesia. Mulai dari mesin fuel injection 110cc, kualitas material dan juga performa. Bedanya hanya terletak pada penggunaan ban tubeless, tampilan lampu belakang dan pilihan warna bodi. [Syu/Idr]

 

Temukan motor idaman Anda di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang