Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Spesifikasi All-New Nissan Livina Kembaran Mitsubishi Xpander

Berita Otomotif

Spesifikasi All-New Nissan Livina Kembaran Mitsubishi Xpander

JAKARTA – Fitur paling dibanggakan dari All-New Nissan Livina adalah layar sentuh 7 inchi di dasbor.

All-New Livina menjalani debut global di Indonesia pada Selasa (19/2/2019). Seperti diketahui, produk ini sendiri menggunakan platform Mitsubishi Xpander serta dirakit di pabrik Mitsubishi Cikarang, Bekasi.

Ada lima varian yang dipasarkan dengan rentang harga on-the-road Jakarta Rp 198,8 juta – Rp 261,9 juta. Rinciannya adalah E MT (Rp 198,8 juta), EL MT (Rp 223 juta), EL AT (Rp 233 juta), VE AT (Rp 249,9 juta), VL AT (Rp Rp 261,9 juta).

Mesin
Mesin bensin di balik kap depannya berkapasitas 1.499 cc dengan daya maksimal 102hp di 6.000 rpm plus torsi puncak 141 Nm di 4.000 rpm. Transmisi manual yang dipasang adalah 5-percepatan, sementara transmisi otomatisnya 4-percepatan. Mesin ini sama persis dengan yang digunakan oleh Mitsubishi Xpander.

Pelek
Tiga varian terbawah bermodalkan pelek 15 inchi dengan sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) plus Electronic Brake-force Distribution (EBD). Hanya saja, pelek varian E MT bertipe kaleng, sedangkan dua di atasnya pelek alloi.

Dua varian termewah, VE AT serta VL AT,  memiliki pelek 16 inchi berdesain Machining. Selain dibubuhi sistem pengereman ABS, EBD, maupun Brake Assist (BA).

Eksterior
Secara eksterior, multi purpose vehicle (MPV) yang menjadi tulang punggung penjualan Nissan ini hampir mirip seluruhnya jika dibandingkan sang ‘saudara’. Diferensiasi hanya terdapat pada grille depan serta pencahayaan V-Motion (berbentuk ‘V’) di rear combination lamp.

Day-time running light (DRL) LED untuk semua varian bersatu dengan lampu sein dan berada di tempat yang umumnya ditempati lampu depan. Lampu depan kelima pilihan yang tersedia berada di bemper depan dan sudah memakai halogen. Lampu kabut sendiri terdapat pada empat varian atas.

Door Mirror with Electric Adjustment terdapat dari varian E hingga VL. Hanya saja, Auto-folding Outside Mirrors cuma ada di dua varian atas.

Fitur Interior
Hanya varian termewah punya fitur i-Key + Push and Start/Stop Button. VL AT juga satu-satunya yang dilengkapi kursi dan setir berbalut material kulit.

VE AT dan VL AT diberkahi Driver Seat Height Adjuster. Ada pula Head Unit 7 Inch Touchscreen dengan konektivitas smartphone, Steering Switch Control.

Dua varian pertengahan hanya dilengkapi Head Unit 2DIN. Varian termurah tidak memilikinya sama sekali.

Varian terendah memiliki dua pengeras suara. Ini berbeda dengan dua varian pertengahan atau dua varian teratas yang masing-masing punya 4 serta 6 pengeras suara.

Tiga varian di bawah punya dua Power Outlet 12 V di baris pertama dan ketiga. Dua yang lain diistimewakan dengan tiga Power Outlet 12 V di semua baris.

Seluruh varian dilengkapi Multi Information Display With Eco Indicator. Fitur ini, di VL AT, ditampilkan dari layar LCD berwarna.

Keamanan
Ada empat fitur keselamatan standar di seluruh tipe. Selain Dual SRS Airbag, ada sabuk pengaman tiga titik, Auto Hazard Light on Emergency Braking, Immobilizer.

VE AT dan VL AT diberikan lagi tambahan Vehicle Dynamic Control (VDC), Traction Control System (TCS), Hill Start Assist (HSA), Parking Sensor, Rear View Camera. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang