Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Nissan Persiapkan Mesin Tenaga Unta

Berita Otomotif

Nissan Persiapkan Mesin Tenaga Unta

DUBAI – Selama ini untuk mengukur tenaga kendaraan, umumnya produsen menggunaka satuan horse power atau tenaga kuda. Namun, Nissan mengumumkan keinginannya untuk menggunakan satuan baru yaitu Camel Power atau tenaga unta.

Satuan tersebut tidak digunakan untuk seluruh medan jalan namun, hanya untuk menjadi satuan untuk mengukur tenaga kendaraan melewati kondisi padang gurun. Satuan ini diyakini Nissan dapat mengukur perfoma kendaraan lebih akurat.

Nissan menciptakan Camel Power sebagai solusi untuk cara mengukur kemampuan off-road dari kendaraan SUV di pasar yang spesifik. Tenaga kuda tidak cukup untuk mengartikan kendaraan bisa tampil mumpuni di kondisi padang gurun yang berpasir. Camel Power dapat diperhitungkan secara ilmiah, sehingga memunculkan harapan akan metode pengukuran yang lebih tepat bagi kendaraan di padang gurun.

“Kami menemukan bahwa pada dasarnya terjadi kondisi saling mempengaruhi antara berat kendaraan, kecepatannya ke arah tertentu, dan lintasan yang dilaluinya saat bergerak. Jika kita membakukan kecepatan dan lintasan kendaraan dalam lingkungan tertentu, kita bisa mengukur seberapa cepat kendaraan bergerak pada jarak tertentu dan memasukkan faktor beban kendaraan, dan di situlah kita menemukan Camel Power” ungkap Insinyur dari Unit Camel Power, Joseph Rachid El Hachem.

Sementara itu Samir Cherfan, Managing Director Nissan Timur Tengah mengatakan bahwa formula ini dibutuhkan para komunitas off-road untuk mengklaim maupun membuat kontra-klaim tentang kendaraan yang ideal untuk kondisi seperti padang gurun.

Nissan mencoba mengambil inisiatif dan secara konkret mulai mengembangkannya, dengan mengambil fokus awal di pasar kawasan Teluk. Kami optimis nantinya konsep bisa diterima oleh kalangan luas, baik komunitas pencinta off-road, maupun pelanggan yang memang membutuhkan kendaraan off-road untuk moda transportasi sehari-hari,” ungkapnya.

Tim insinyur Nissan bekerjasama dengan ilmuwan metrologi untuk mendapatkan definisi pengukuran sahih dalam mengukur daya, sehingga Camel Power nantinya menjadi satuan yang bisa digeneralisasi.

Formula perhitungan Camel Power akhirnya diterjemahkan sebagai berikut Camel Power (CP) = velocity (kecepatan benda ke arah tertentu) x weight (berat benda) x sin (trajectory) (lintasan benda yang bergerak dengan tenaga)

Karya ilmiah beserta rumus hasil kolaborasi ini telah disampaikan Nissan Timur Tengah kepada badan pemerintah terkait, yakni ESMA (Emirates Authority for Standardization and Metrology), dan diterima dengan baik sebagai ide satuan pengukuran baru. ESMA menyetujui dan mendukung proses pengujian lanjutan yang diperlukan untuk membakukan hal ini, mulai dari tahap regional, hingga nantinya akan berakhir sebagai pengujian global. [Adi/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang