Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Meluncur di JAW 2023, Perkiraan Harga Suzuki Grand Vitara Terungkap Duluan

Berita Otomotif

Meluncur di JAW 2023, Perkiraan Harga Suzuki Grand Vitara Terungkap Duluan

JAKARTA – Perkiraan harga Suzuki Grand Vitara sudah terbongkar, sebelum peluncurannya bulan depan. Akankah berubah lagi?

Grand Vitara diperkenalkan dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, 16-26 Februari di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Kendaraan di segmen medium sport utility vehicle (SUV) atau compact SUV B-segment ini bakal menjadi yang pertama di antara para kompetitornya yang mengusung teknologi elektrifikasi.

4W Head of Brand Development, Marketing Research, and IT Network PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) Harold Donnel memberi petunjuk mengenai waktu peluncuran dan pengumuman harga Grand Vitara.

Suzuki Grand Vitara

“Petunjuknya, sih, di event otomotif berikutnya,” tandas dia menanggapi pertanyaan Mobil123.com di sela-sela pameran.

Sekadar informasi, pameran otomotif besar selanjutnya di Tanah Air adalah Gaikindo Jakarta Auto Week (JAW) 2023. Tanggal pelaksanaannya 10-19 Maret di Jakarta Convention Center (JCC).

Terkait harga Grand Vitara, seorang tenaga penjual Suzuki di IIMS 2023 sempat mengatakan kalau kisarannya kelak sekitar Rp360 juta untuk tipe terendah dan Rp390 juta bagi tipe tertinggi.

Harold tidak membantah informasi tersebut.

“Itu kurang-lebih bisa dijadikan acuan dasar sehingga ekspektasinya bisa diatur dari situ,” ujarnya.

Suzuki Grand Vitara

Grand Vitara sendiri bukanlah satu-satunya medium SUV baru dalam IIMS 2023. Segmen yang diisi antara lain oleh Honda HR-V serta Hyundai Creta tersebut juga kedatangan dua pesaing anyar dari merek China.

Selain Chery Omoda 5, ada pula Wuling Alvez. Keduanya memasang harga di bawah harga pasar, dengan fitur berlimpah.

Bahkan, banderol Alvez setara dengan kelas SUV di bawahnya yaitu Rp200 juta-an.

Apakah ini akan memengaruhi harga akhir Grand Vitara nanti? Respons Harold, sayangnya, tidak mengindikasikan demikian.

“Ada merek yang kedepankan harga, fitur, atau desain. Suzuki pun punya gaya sendiri. Kami sudah memiliki purnajual teruji puluhan tahun. Kami sudah ada di pasar Indonesia puluhan tahun juga. Kepercayaan konsumen terhadap merek ini juga sudah luar biasa,” tukasnya.

“Suku cadang ada di mana-mana. Ketersediaannya pun bisa kami jamin dalam beberapa puluh tahun ke depan. Itu salah satu preposisi yang ingin kami usung juga selain daripada fitur, juga value for money (sesuai dengan harga—Red),” sambung dia.

Grand Vitara untuk pasar Indonesia ‘dipersenjatai’ teknologi mild hybrid yang disebut Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).

Daftar fitur Grand Vitara lainnya ialah Paddle Shift, enam Airbag, Electronic Stability Programme (ESP), Sistem Pengereman ABS+EBD+BA, 360 Degree Camera, Panoramic Sunroof, Cruise Control, Head-Up Display (HUD), Wireless Charging, LED Projector Head Lamp with Guide Me Home Light, Head Unit Touchscreen 9 Inch with Smartphone Connectivity. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang