Beranda Berita Berita Otomotif Konsumsi BBM Toyota Agya Terbaru Diklaim Makin Hemat! Ini Hasil Tesnya Konsumsi BBM Toyota Agya Terbaru Diklaim Makin Hemat! Ini Hasil Tesnya Berita Otomotif Insan Akbar | 15 February 2023 10:40 JAKARTA – Ubahan mesin dan transmisi pada All New Toyota Agya diklaim berdampak positif pada performa sekaligus konsumsi bahan bakar minyak (BBM).All New Agya menjalani world premiere (debut global) pada Senin (13/2/2023) kemarin di Jakarta. Namun, peluncuran serta penjualannya akan dilakukan belakangan, pada waktu yang masih Toyota tutup rapat.Meski spesifikasi detail maupun harga belum diungkap, Executive Chief Engineer Toyota Motor Corporation Toshihiro Nakaho menjelaskan desain, platform, suspensi, dimensi, mesin, maupun transmisi All New Agya telah diperbarui.Soal dapur pacu, All New Agya sekarang menggunakan mesin 1.2-liter milik Toyota Raize.“Mesin barunya bisa menyuplai torsi yang meningkat secara signifikan. Transmisi baru CVT mampu menyuplai performa tinggi. Pada saat bersamaan, konsumsi BBM juga mengalami perbaikan,” aku dia dalam seremoni. Artikel terkait All New Toyota Agya Debut Global, Varian GR Sport Bukan LCGC Lagi! Mobil Baru 30 May 2023 Setelah All New Toyota Agya, All New Daihatsu Ayla Diperkenalkan Rabu Besok? Berita Otomotif 15 February 2023 Peminatnya Makin Sedikit, Mesin 1.000 cc 'Raib' di All New Toyota Agya Berita Otomotif 06 April 2023 All New Agya bakal menyandang mesin bensin 1.2-liter dengan kode WA-VE, 3 silinder, Dual VVT-i. Gelontoran daya maksimalnya 88 ps pada 6.000 rpm, dengan torsi puncak 112,9 Nm pada 4.500 rpm.Adapun torsi mesin Agya terdahulu, menurut penelusuran Mobil123.com, adalah 108 Nm. Sementara itu, tenaganya ada di kisaran yang sama.Konsumsi BBM All New Agya juga mampu ditingkatkan oleh Toyota.Hasil pengetesan internal mereka menunjukkan angka 21,7 km per liter untuk transmisi manual, dari sebelumnya 19,5 km per liter.Lalu, konsumsi BBM All New Agya transmisi CVT diklaim 21,0 km per liter, membaik dari sebelumnya 19,7 km per liter.“Para konsumen makin mencari keseimbangan yang lebih dari aspek-aspek yang ada, terutama terkait performa dinamis dan desain mobilnya. Oleh karena itu, kami harus mengubah Agya kami agar dapat sesuai dengan kebutuhan terhadap entry-car (mobil pertama) generasi selanjutnya,” tukas Nakaho.Dengan platform dan suspensi baru, All New Agya digadang-gadang 15 persen lebih stabil ketika melakukan manuver. Rangka barunya memiliki lateral stiffness 15 persen lebih baik pula, sedangkan kaki-kakinya memiliki beam stiffness 15 persen lebih baik.All New Agya varian termewah (GR Sport) bahkan diberkahi setelan khusus pada power steering, steering gear, shock absorber, coil spring.Varian ini akan keluar dari segmen low cost green car (LCGC) untuk menandingi Honda Brio RS, sedangkan varian-varian lain di bawahnya masih di segmen tersebut. [Xan/Ses]>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita agya konsumsi BBM All New Toyota Agya All New Agya Toyota news All New Toyota Agya konsumsi BBM Toyota Agya Toyota Agya Toyota Indonesia Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Konsumsi BBM Toyota Agya Terbaru Diklaim Makin Hemat! Ini Hasil Tesnya Berita Otomotif Insan Akbar | 15 February 2023 10:40 JAKARTA – Ubahan mesin dan transmisi pada All New Toyota Agya diklaim berdampak positif pada performa sekaligus konsumsi bahan bakar minyak (BBM).All New Agya menjalani world premiere (debut global) pada Senin (13/2/2023) kemarin di Jakarta. Namun, peluncuran serta penjualannya akan dilakukan belakangan, pada waktu yang masih Toyota tutup rapat.Meski spesifikasi detail maupun harga belum diungkap, Executive Chief Engineer Toyota Motor Corporation Toshihiro Nakaho menjelaskan desain, platform, suspensi, dimensi, mesin, maupun transmisi All New Agya telah diperbarui.Soal dapur pacu, All New Agya sekarang menggunakan mesin 1.2-liter milik Toyota Raize.“Mesin barunya bisa menyuplai torsi yang meningkat secara signifikan. Transmisi baru CVT mampu menyuplai performa tinggi. Pada saat bersamaan, konsumsi BBM juga mengalami perbaikan,” aku dia dalam seremoni. Artikel terkait All New Toyota Agya Debut Global, Varian GR Sport Bukan LCGC Lagi! Mobil Baru 30 May 2023 Setelah All New Toyota Agya, All New Daihatsu Ayla Diperkenalkan Rabu Besok? Berita Otomotif 15 February 2023 Peminatnya Makin Sedikit, Mesin 1.000 cc 'Raib' di All New Toyota Agya Berita Otomotif 06 April 2023 All New Agya bakal menyandang mesin bensin 1.2-liter dengan kode WA-VE, 3 silinder, Dual VVT-i. Gelontoran daya maksimalnya 88 ps pada 6.000 rpm, dengan torsi puncak 112,9 Nm pada 4.500 rpm.Adapun torsi mesin Agya terdahulu, menurut penelusuran Mobil123.com, adalah 108 Nm. Sementara itu, tenaganya ada di kisaran yang sama.Konsumsi BBM All New Agya juga mampu ditingkatkan oleh Toyota.Hasil pengetesan internal mereka menunjukkan angka 21,7 km per liter untuk transmisi manual, dari sebelumnya 19,5 km per liter.Lalu, konsumsi BBM All New Agya transmisi CVT diklaim 21,0 km per liter, membaik dari sebelumnya 19,7 km per liter.“Para konsumen makin mencari keseimbangan yang lebih dari aspek-aspek yang ada, terutama terkait performa dinamis dan desain mobilnya. Oleh karena itu, kami harus mengubah Agya kami agar dapat sesuai dengan kebutuhan terhadap entry-car (mobil pertama) generasi selanjutnya,” tukas Nakaho.Dengan platform dan suspensi baru, All New Agya digadang-gadang 15 persen lebih stabil ketika melakukan manuver. Rangka barunya memiliki lateral stiffness 15 persen lebih baik pula, sedangkan kaki-kakinya memiliki beam stiffness 15 persen lebih baik.All New Agya varian termewah (GR Sport) bahkan diberkahi setelan khusus pada power steering, steering gear, shock absorber, coil spring.Varian ini akan keluar dari segmen low cost green car (LCGC) untuk menandingi Honda Brio RS, sedangkan varian-varian lain di bawahnya masih di segmen tersebut. [Xan/Ses]>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita agya konsumsi BBM All New Toyota Agya All New Agya Toyota news All New Toyota Agya konsumsi BBM Toyota Agya Toyota Agya Toyota Indonesia
Setelah All New Toyota Agya, All New Daihatsu Ayla Diperkenalkan Rabu Besok? Berita Otomotif 15 February 2023
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...