Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Konsumsi BBM Daihatsu Sirion Facelift Digadang-gadang Bisa Sehemat LCGC

Berita Otomotif

Konsumsi BBM Daihatsu Sirion Facelift Digadang-gadang Bisa Sehemat LCGC

TANGERANG - Konsumsi bahan bakar minyak (BBM) Daihatsu Sirion facelift diklaim lebih baik ketimbang model terdahulu. Bahkan, angka yang disebut menyaingi konsumsi BBM mobil-mobil low cost green car (LCGC).

Sirion facelift, yang meluncur di Indonesia pada Kamis (2/6/2022), hadir dalam dua tipe yaitu 1.3 X CVT serta 1.3 R CVT. Tipe transmisi manual yang dulu masih tersedia sekarang dihilangkan.

Adapun harga on the road (OTR) Jakarta Sirion facelift ialah Rp227,6 juta untuk tipe pertama serta Rp236,8 juta untuk tipe kedua.

Executive Coordinator Head of Product I Department PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) Dendy Triyanto mengatakan efisiensi BBM Sirion facelift meningkat sekitar 10 persen. City car ini bisa ‘menenggak’ hanya satu liter bensin untuk jarak lebih dari 20 km.

Daihatsu Sirion 2022

“Kalau berdasarkan pengetesan internal kami di angka 21 km per liter,” aku Dendy dalam konferensi pers peluncuran Sirion facelift di Summarecon Mall Serpong, Tangerang.

Klaim konsumsi BBM Sirion facelift mengingatkan kepada mobil-mobil LCGC yang sanggup lebih dari 20 km per liter. LCGC sendiri merupakan segmen kendaraan kompak dengan kapasitas maksimal 1.2-liter untuk mesin bensin yang diinisiasi pemerintah pada 2013.

Menurut Dendy, ada dua sebab konsumsi BBM Sirion facelift sanggup sehemat itu. Pertama adalah penyematan transmisi baru D-CVT yang membuat akselerasinya lebih halus tapi tetap responsif.

Daihatsu Sirion 2022

Selain itu, city car pesaing Honda Brio RS plus Suzuki Ignis ini sekarang juga sudah disertai Idle Stop System.

Fitur tersebut membuat mesin Sirion facelift dapat mati dan menyala secara otomatis dalam kondisi macet maupun stop and go.

Daftar fitur baru Sirion facelift tak berhenti sampai di situ. Ada, misalnya, Air Purifier, Speed Sensing Doorlock, Head Unit dengan Android Auto dan Apple CarPlay, Hill Start Assist, serta Idle Stop System.

Marketing and Customer Relations Division Head PT. Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Hendrayadi Lastiyoso berharap segala ubahan ini dapat membuat penjualan Sirion facelift meningkat dari rata-rata 70 unit per bulan menjadi 100 unit per bulan. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang