Beranda Berita Berita Otomotif Karyawan Mercedes-Benz Amerika WFH Sampai Akhir 2020 Gara-gara Corona Karyawan Mercedes-Benz Amerika WFH Sampai Akhir 2020 Gara-gara Corona Berita Otomotif Insan Akbar | 27 May 2020 09:41 JAKARTA – Kantor pusat Mercedes-Benz di Amerika Serikat dipastikan kosong sampai akhir 2020. Pasalnya, para karyawan mereka diinstruksikan bekerja dari rumah (Work From Home/WFH) sampai tahun ini berakhir, demi mencegah penularan virus Corona (Covid-19).Kantor pusat Mercedes di ‘Negeri Paman Sam’ yang berlokasi di Atlanta, Georgia sudah kosong sejak pertengahan Maret 2020. Hal tersebut, seperti dilaporkan Carscoops pada awal pekan ini, akan terus terjadi di sisa tahun.Mercedes-Benz telah memberikan ‘lampu hijau’ bagi 875 karyawan kantor pusat untuk meneruskan WFH hingga 2020 usai. Kebijakan ini malah bisa berlanjut pada 2021, dengan melihat kondisi pada saat itu.“Bekerja dari jarak jauh diperbolehkan pada saat ini. Sejauh yang bisa kami lihat, ini menjadi sebuah norma baru,” kata Nicholas Speek, Chief Executive Officer (CEO) Mercedes-Benz Amerika Serikat. Artikel terkait Volume Kendaraan Jakarta Malah Naik Meski Anjuran WFH Diperpanjang Berita Otomotif 07 April 2020 Pengemudi Mabuk Tabrak Warga Karawaci Saat Pandemi Corona dan WFH Berita Otomotif 01 April 2020 3 Pekan WFH Saat Pandemi Corona, Konsumsi BBM Makin Turun Berita Otomotif 06 April 2020 WFH para pekerja Mercedes-Benz di ‘markas besar’ terjadi bersamaan dengan dimulainya karantina wilayah (lockdown) di negara bagian Georgia. Menurut Speeks, para karyawan terbukti bisa mengerjakan segala tugas dan pekerjaan mereka dengan lancar dari sofa, ruang tamu, atau meja dapur.“Kami masih bisa berfungsi secara efektif,” tegasnya.Hal ini, kata Speeks, juga menjadi peluang bagi karyawan untuk lebih menyeimbangkan aktivitas pekerjaan dengan kehidupan pribadi. Kebijakan WFH ia pandang sebagai kebijakan tanpa batas waktu yang pasti.“Kami akan melihat perkembangannya. Ini memberikan kami peluang mencoba sesuatu yang berbeda,” lanjut dia.Orang nomor satu Mercedes-Benz di Amerika Serikat itu tidak menyebutkan bahwa mereka akan WFH secara mutlak dan mengesampingkan kantor fisik. Apalagi, gedung di Atlanta adalah fasilitas relatif baru dan belum lama berdiri.“Saya rasa dalam beberapa situasi kami masih perlu bertemu secara fisik ketika Covid-19 mereda. Kami juga perlu mengizinkan orang-orang kami yang sedang ingin datang dan bekerja di kantor,” paparnya.Tidak cuma Mercedes, perusahaan besar yang memperpanjang masa WFH selama masa pandemi di Amerika Serikat. Korporasi-korporasi besar lain semisal Google, Microsoft, Twitter, maupun Amazon juga mengambil langkah serupa. [Xan/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait covid-19 pandemi virus corona virus corona Work From Home WFH Corona Mercedes-Benz pandemi pandemi Covid-19 Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Karyawan Mercedes-Benz Amerika WFH Sampai Akhir 2020 Gara-gara Corona Berita Otomotif Insan Akbar | 27 May 2020 09:41 JAKARTA – Kantor pusat Mercedes-Benz di Amerika Serikat dipastikan kosong sampai akhir 2020. Pasalnya, para karyawan mereka diinstruksikan bekerja dari rumah (Work From Home/WFH) sampai tahun ini berakhir, demi mencegah penularan virus Corona (Covid-19).Kantor pusat Mercedes di ‘Negeri Paman Sam’ yang berlokasi di Atlanta, Georgia sudah kosong sejak pertengahan Maret 2020. Hal tersebut, seperti dilaporkan Carscoops pada awal pekan ini, akan terus terjadi di sisa tahun.Mercedes-Benz telah memberikan ‘lampu hijau’ bagi 875 karyawan kantor pusat untuk meneruskan WFH hingga 2020 usai. Kebijakan ini malah bisa berlanjut pada 2021, dengan melihat kondisi pada saat itu.“Bekerja dari jarak jauh diperbolehkan pada saat ini. Sejauh yang bisa kami lihat, ini menjadi sebuah norma baru,” kata Nicholas Speek, Chief Executive Officer (CEO) Mercedes-Benz Amerika Serikat. Artikel terkait Volume Kendaraan Jakarta Malah Naik Meski Anjuran WFH Diperpanjang Berita Otomotif 07 April 2020 Pengemudi Mabuk Tabrak Warga Karawaci Saat Pandemi Corona dan WFH Berita Otomotif 01 April 2020 3 Pekan WFH Saat Pandemi Corona, Konsumsi BBM Makin Turun Berita Otomotif 06 April 2020 WFH para pekerja Mercedes-Benz di ‘markas besar’ terjadi bersamaan dengan dimulainya karantina wilayah (lockdown) di negara bagian Georgia. Menurut Speeks, para karyawan terbukti bisa mengerjakan segala tugas dan pekerjaan mereka dengan lancar dari sofa, ruang tamu, atau meja dapur.“Kami masih bisa berfungsi secara efektif,” tegasnya.Hal ini, kata Speeks, juga menjadi peluang bagi karyawan untuk lebih menyeimbangkan aktivitas pekerjaan dengan kehidupan pribadi. Kebijakan WFH ia pandang sebagai kebijakan tanpa batas waktu yang pasti.“Kami akan melihat perkembangannya. Ini memberikan kami peluang mencoba sesuatu yang berbeda,” lanjut dia.Orang nomor satu Mercedes-Benz di Amerika Serikat itu tidak menyebutkan bahwa mereka akan WFH secara mutlak dan mengesampingkan kantor fisik. Apalagi, gedung di Atlanta adalah fasilitas relatif baru dan belum lama berdiri.“Saya rasa dalam beberapa situasi kami masih perlu bertemu secara fisik ketika Covid-19 mereda. Kami juga perlu mengizinkan orang-orang kami yang sedang ingin datang dan bekerja di kantor,” paparnya.Tidak cuma Mercedes, perusahaan besar yang memperpanjang masa WFH selama masa pandemi di Amerika Serikat. Korporasi-korporasi besar lain semisal Google, Microsoft, Twitter, maupun Amazon juga mengambil langkah serupa. [Xan/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait covid-19 pandemi virus corona virus corona Work From Home WFH Corona Mercedes-Benz pandemi pandemi Covid-19
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...