JAKARTA – Harga Mitsubishi Pajero Sport bekas 2019 termurah di Mobil123.com saat ini memiliki selisih harga yang cukup jauh jika dibandingkan dengan unit barunya. Perbedaannya mencapai lebih dari Rp 100 juta.
Mitsubishi Pajero Sport bekas 2019 tersebut diiklankan oleh dealer Dexi Auto Kemayoran, Jakarta sejak 30 Januari 2021. Adapun tipenya adalah 2.4 Dakar 4x2 AT dengan warna bodi hitam metalik.
Harga yang dipatok oleh dealer untuk pembeli kredit dari SUV bermesin turbo diesel ini sendiri adalah Rp 443 juta.
“Khusus tenor panjang,” tulis Dexi Auto mengenai Mitsubishi Pajero Sport bekas 2019 yang sedang mereka jajakan.
Sebagai informasi, harga Mitsubishi Pajero Sport baru on-the-road Jakarta untuk tipe tersebut per Februari 2021 adalah Rp 556 juta. Artinya, ada selisih Rp 113 juta antara unit baru dengan Mitsubishi Pajero Sport bekas 2019 yang ditawarkan oleh Dexi Auto.
Proses leasing-nya sendiri diklaim cepat serta mudah oleh Dexi Auto. Sayangnya, tidak dijelaskan mengenai besaran Total Down Payment (TDP/Total Uang Muka plus Cicilan Bulan Pertama) yang harus dibayar oleh pembeli.
“Data dari luar kota dibantu,” tukas dealer.
Banderol bagi pembeli yang siap dengan kas keras juga tidak diungkapkan. Namun, umumnya harga bagi pembeli tunai lebih mahal.
Selain usianya yang ‘muda’ karena baru masuk tiga tahun, Mitsubishi Pajero Sport bekas 2019 dalam pembahasan kali ini juga baru dipakai jalan dalam jarak tak terlalu jauh. Bayangkan saja, odometernya menurut dealer hanya menunjukkan jarak sekitar 19 ribu km.
“(Mobil) atas nama pribadi. Nomor polisi B, ganjil. Pajak April 2021,” jelas dealer.
Mitsubishi Pajero Sport terakhir kali mendapatkan penyegaran model pada 2016. Sejak itu hingga saat ini, merek berlogo ‘Tiga Berlian’ tersebut hanya merilis model – model edisi terbatasnya saja, tapi belum melepas versi minor change apalagi major change. [Xan/Idr]
Berikut adalah rincian harga Mitsubishi Pajero Sport per Februari 2021, OTR Jakarta, menurut situs resmi:
- Exceed 4x2 MT Rp 497,9 juta
- Exceed 4x2 AT Rp 512,9 juta
- GLX 4x4 MT Rp 555 juta
- Dakar 4x2 AT Rp 556 juta
- Dakar Ultimate 4x2 AT Rp 600,2 juta
- Dakar 4x4 AT Rp 708,9 juta.
Berita Utama

‘Kode’ Peluncuran Toyota Yaris Cross antara Juni atau Juli 2023
Berita Otomotif
Baru 3 Bulan Meluncur, Wuling Alvez Sudah Laku Segini
Berita Otomotif
KIA Carens 1.5L IVT Tambah Varian Captain Seat, Harganya Rp414,6 Juta
Mobil Baru