Beranda Berita Review First Drive: Mencoba 3 Mode Berkendara Wuling Almaz Hybrid di Sirkuit Formula E Jakarta First Drive: Mencoba 3 Mode Berkendara Wuling Almaz Hybrid di Sirkuit Formula E Jakarta Review Andrew Barnabas | 07 November 2022 18:31 JAKARTA – Wuling Motors (Wuling) mengajak rekan-rekan media termasuk Mobil123.com untuk merasakan langsung Almaz Hybrid. Mode berkendara yang tersemat di Almaz Hybrid menjadi salah satu fitur yang menarik perhatian media.Almaz Hybrid yang diluncurkan pada Jumat (3/11/2022) menjadi model hybrid pertama yang keluaran Wuling Motors untuk pasar Indonesia. Kehadirannya untuk memberikan pilihan kepada konsumen untuk mobilitas yang lebih hijau. Sebelumnya, jenama asal China itu telah lebih dahulu mendatangkan mobil listrik murni, Air EV.Satu hari setelah peluncurannya Mobil123.com bersama rekan media lain diundang Wuling untuk merasakan secara langsung mengendarai SUV teranyarnya di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara.Dalam acara yang bertajuk “Wuling Almaz Hybrid First Impression” ini, kami diajak untuk mengetes performa Almaz Hybrid di lintasan yang sempat digunakan untuk ajang balap Formula-E beberapa waktu lalu. Artikel terkait Wuling Almaz Hybrid Mulai Dikirim Desember 2022, Target Jualan Berapa? Berita Otomotif 03 November 2022 Meluncur, Harga Wuling Almaz Hybrid Termurah Dibanding Para Kompetitor Mobil Baru 03 November 2022 Wow, Konsumsi BBM Wuling Almaz Hybrid Diklaim Bisa Hemat Banget! Berita Otomotif 03 November 2022 “Melalui aktivitas ini, rekan-rekan media bisa mendapatkan pengalaman setiap keunggulan Almaz Hybrid, baik dari sisi performa, kenyamanan berkendara, serta inovasi canggih di aspek keselamatan berkendara.,” ujar Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors.Pengetesan Almaz Hybrid dilakukan dua kali putaran di sirkuit sepanjang 2,4 km itu. Selama melaju di sirkuit ada lintasan dan rintangan yang harus dilalui, mulai dari lintasan lurus 600 meter, area pengujian sistem hybrid, area pengujian ADAS, area zig-zag, dan area bebas.Tiga Mode BerkendaraWuling Almaz Hybrid menggunakan perpaduan mesin pembakaran dalam (Internal Combustion Engine/ICE) dan motor listrik.Mesin yang menjadi jantung pacu Almaz Hybrid berkapasitas 2.0 liter 4-silinder bersiklus Atkinson. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 123 hp dan torsi hingga 168 Nm.Melengkapi mesin tersebut ada motor listrik didukung baterai Ternary Lithium kapasitas daya 1,8 kWh. Tenaga dan torsi yang diproduksi motor listrik 174 hp dan 320 Nm.Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui sistem transmisi Dedicated Hybrid Transmission (DHT) yang dapat menentukan mode berkendara secara otomatis dalam sistem Multi-Mode Hybrid Performance.Dalam sistem tersebut ada tiga mode performa berkendara. Mode-mode ini ditentukan secara otomatis berdasarkan beberapa faktor seperti kondisi baterai, kecepatan mobil, dan seberapa dalam pedal gas ditekan. Pengemudi dapat melihat mode yang sedang bekerja dalam New Digital TFT Meter Cluster.Mode pertama adalah mode EV, di mana hanya baterai dan motor listrik yang bekerja menyalurkan tenaga ke roda. Mode EV bekerja ketika kecepatan mobil dibawa dalam kecepatan rendah (bawah 40 km per jam). Ketika dalam mode ini, getaran dan suara dari mesin terasa sangat minim dan senyap.Kedua yaitu mode Series Hybrid. Pada mode ini, mesin ikut bekerja hanya untuk mengisi daya ke baterai melalui motor generator, kemudian tenaga tersebut dikirim kembali ke roda mobil.Mode ini aktif setelah mode EV digunakan dan daya di baterai mulai berkurang. Untuk sensasi berkendaranya sebenarnya sama saja dengan mobil kebanyakan.Saat pengetesan di lintasan Sirkuit Formula E Jakarta, mode ini bekerja khususnya di segmen rintangan zig-zag ala slalom.Ketiga ada mode Hybrid Paralel, pada mode ini mesin dan baterai menyalurkan energi ke roda secara bersamaan, sehingga memberikan tenaga yang lebih.Kami mencoba mode ini dengan menginjak pedal gas dalam-dalam atau kickdown, dan mobil dipaksa berakselerasi tinggi. Hasilnya? Harus diakui percepatannya cukup mantap. Mobil mampu mencapai kecepatan lebih dari 100 km per jam dalam jarak dan waktu singkat.Itu pun hanya menggunakan transmisi “D”, belum lagi menggunakan transmisi “S”. Jika akselerasi dilakukan menggunakan transmisi “S”, bukan tidak mungkin kecepatan mobil mencapai angka 120 km per jam hanya dalam lintasan lurus sepanjang 600 meter.Pengoperasian TransmisiBicara tentang transmisi, hal yang menarik perhatian Mobil123.com terletak pada tuasnya yang mendapat sentuhan baru dan sangat futuristik. Cara pengoperasian transmisinya pun bisa dikatakan unik daripada mobil lain.Penggunaan transmisi cukup memaju-mundurkan tuas, dan gigi pun akan berpindah. Ini bisa dibilang berbeda dari mobil transmisi otomatis lainnya, yang mana perpindahan giginya memerlukan usaha yang lebih.Menariknya bila hendak parkir, cukup tekan tombol “P” yang berada di sisi tuas transmisi, jadi tidak perlu memaju atau mundurkan tuas transmisi. Dengan begitu, mobil secara otomatis dalam kondisi parking.Fitur CanggihSelain performa yang sangat oke di kecepatan tinggi maupun rendah berkat sistem transmisi DHT, Wuling Almaz Hybrid juga dilengkapi beragam fitur canggih, seperti sistem bantuan berkendara atau Advance Driver Assistance System (ADAS) yang didalamnya terdapat.Adaptive Cruise Control (ACC)Bend Cruise Assistance (BCA)Traffic Jam Assistance (TJA)Intelligent Cruise Assistance (ICA)Safe Distance Warning (SDW)Forward Collision Warning (FCW)Collision Mitigation System (CMS)Automatic Emergency Braking (AEB)Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA)Lane Departure Warning (LDW)Lane Keeping Assist (LKA)Intelligent Head Beam Assistance (IHMA)Selain ADAS, ada juga fitur Wuling Indonesian Command (Wind). Melalui fitur satu ini pengguna Almaz Hybrid bisa mengoperasikan beragam fungsi kendaraan, antara lain navigasi, sistem hiburan mobil, kaca jendela dan sunroof hanya dengan perintah suara berbahasa Indonesia.Wuling Remote Control App melalui teknologi Internet of Vehicle (IoV) juga tersedia di Almaz Hybrid. Aplikasi ini memungkinkan pengguna memantau kondisi mobil dan juga mengoperasikan mobil dari jarak jauh melalui smartphone, semisal menyalakan mesin, kunci pintu mobil, menyalakan AC, dan sebagainya.KesimpulanWuling Almaz Hybrid boleh dibilang memiliki performa yang baik di segala kondisi.Mode EV di kecepatan rendah membuat pengalaman berkendara mobil ini lebih nyaman karena senyap. Kemudian pada mode Series Hybrid, mesin hanya bekerja untuk mengecas daya pada baterai, sehingga konsumsi bahan bakarnya pun menjadi lebih irit.Dalam mode Hybrid Paralel, penggunaan mesin bensin dan motor listrik secara bersamaan menghasilkan tenaga yang lebih besar, sehingga mobil mampu mencapai akselerasi dan kecepatan yang maksimal dalam waktu yang cukup singkat.Jadi, secara keseluruhan kinerja SUV hybrid teranyar Wuling ini dapat diandalkan di berbagai situasi, mau itu merayap di kondisi lalu lintas macet, ataupun berpacu cepat di jalan tol.Ditambah dengan kehadiran fitur-fitur seperti WIND, IoV, dan ADAS bisa dikatakan harga Rp470 juta (OTR Jakarta) untuk Wuling Almaz Hybrid cukup layak. [ABP/Ses]>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Almaz hybrid berita harga Wuling Almaz hybrid news wuling Wuling Almaz hybrid Wuling Almaz Hybrid 2022 Firts Drive Wuling Almaz Hybrid Wuling Almaz Wuling Motors Cetak Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
First Drive: Mencoba 3 Mode Berkendara Wuling Almaz Hybrid di Sirkuit Formula E Jakarta Review Andrew Barnabas | 07 November 2022 18:31 JAKARTA – Wuling Motors (Wuling) mengajak rekan-rekan media termasuk Mobil123.com untuk merasakan langsung Almaz Hybrid. Mode berkendara yang tersemat di Almaz Hybrid menjadi salah satu fitur yang menarik perhatian media.Almaz Hybrid yang diluncurkan pada Jumat (3/11/2022) menjadi model hybrid pertama yang keluaran Wuling Motors untuk pasar Indonesia. Kehadirannya untuk memberikan pilihan kepada konsumen untuk mobilitas yang lebih hijau. Sebelumnya, jenama asal China itu telah lebih dahulu mendatangkan mobil listrik murni, Air EV.Satu hari setelah peluncurannya Mobil123.com bersama rekan media lain diundang Wuling untuk merasakan secara langsung mengendarai SUV teranyarnya di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara.Dalam acara yang bertajuk “Wuling Almaz Hybrid First Impression” ini, kami diajak untuk mengetes performa Almaz Hybrid di lintasan yang sempat digunakan untuk ajang balap Formula-E beberapa waktu lalu. Artikel terkait Wuling Almaz Hybrid Mulai Dikirim Desember 2022, Target Jualan Berapa? Berita Otomotif 03 November 2022 Meluncur, Harga Wuling Almaz Hybrid Termurah Dibanding Para Kompetitor Mobil Baru 03 November 2022 Wow, Konsumsi BBM Wuling Almaz Hybrid Diklaim Bisa Hemat Banget! Berita Otomotif 03 November 2022 “Melalui aktivitas ini, rekan-rekan media bisa mendapatkan pengalaman setiap keunggulan Almaz Hybrid, baik dari sisi performa, kenyamanan berkendara, serta inovasi canggih di aspek keselamatan berkendara.,” ujar Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors.Pengetesan Almaz Hybrid dilakukan dua kali putaran di sirkuit sepanjang 2,4 km itu. Selama melaju di sirkuit ada lintasan dan rintangan yang harus dilalui, mulai dari lintasan lurus 600 meter, area pengujian sistem hybrid, area pengujian ADAS, area zig-zag, dan area bebas.Tiga Mode BerkendaraWuling Almaz Hybrid menggunakan perpaduan mesin pembakaran dalam (Internal Combustion Engine/ICE) dan motor listrik.Mesin yang menjadi jantung pacu Almaz Hybrid berkapasitas 2.0 liter 4-silinder bersiklus Atkinson. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 123 hp dan torsi hingga 168 Nm.Melengkapi mesin tersebut ada motor listrik didukung baterai Ternary Lithium kapasitas daya 1,8 kWh. Tenaga dan torsi yang diproduksi motor listrik 174 hp dan 320 Nm.Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui sistem transmisi Dedicated Hybrid Transmission (DHT) yang dapat menentukan mode berkendara secara otomatis dalam sistem Multi-Mode Hybrid Performance.Dalam sistem tersebut ada tiga mode performa berkendara. Mode-mode ini ditentukan secara otomatis berdasarkan beberapa faktor seperti kondisi baterai, kecepatan mobil, dan seberapa dalam pedal gas ditekan. Pengemudi dapat melihat mode yang sedang bekerja dalam New Digital TFT Meter Cluster.Mode pertama adalah mode EV, di mana hanya baterai dan motor listrik yang bekerja menyalurkan tenaga ke roda. Mode EV bekerja ketika kecepatan mobil dibawa dalam kecepatan rendah (bawah 40 km per jam). Ketika dalam mode ini, getaran dan suara dari mesin terasa sangat minim dan senyap.Kedua yaitu mode Series Hybrid. Pada mode ini, mesin ikut bekerja hanya untuk mengisi daya ke baterai melalui motor generator, kemudian tenaga tersebut dikirim kembali ke roda mobil.Mode ini aktif setelah mode EV digunakan dan daya di baterai mulai berkurang. Untuk sensasi berkendaranya sebenarnya sama saja dengan mobil kebanyakan.Saat pengetesan di lintasan Sirkuit Formula E Jakarta, mode ini bekerja khususnya di segmen rintangan zig-zag ala slalom.Ketiga ada mode Hybrid Paralel, pada mode ini mesin dan baterai menyalurkan energi ke roda secara bersamaan, sehingga memberikan tenaga yang lebih.Kami mencoba mode ini dengan menginjak pedal gas dalam-dalam atau kickdown, dan mobil dipaksa berakselerasi tinggi. Hasilnya? Harus diakui percepatannya cukup mantap. Mobil mampu mencapai kecepatan lebih dari 100 km per jam dalam jarak dan waktu singkat.Itu pun hanya menggunakan transmisi “D”, belum lagi menggunakan transmisi “S”. Jika akselerasi dilakukan menggunakan transmisi “S”, bukan tidak mungkin kecepatan mobil mencapai angka 120 km per jam hanya dalam lintasan lurus sepanjang 600 meter.Pengoperasian TransmisiBicara tentang transmisi, hal yang menarik perhatian Mobil123.com terletak pada tuasnya yang mendapat sentuhan baru dan sangat futuristik. Cara pengoperasian transmisinya pun bisa dikatakan unik daripada mobil lain.Penggunaan transmisi cukup memaju-mundurkan tuas, dan gigi pun akan berpindah. Ini bisa dibilang berbeda dari mobil transmisi otomatis lainnya, yang mana perpindahan giginya memerlukan usaha yang lebih.Menariknya bila hendak parkir, cukup tekan tombol “P” yang berada di sisi tuas transmisi, jadi tidak perlu memaju atau mundurkan tuas transmisi. Dengan begitu, mobil secara otomatis dalam kondisi parking.Fitur CanggihSelain performa yang sangat oke di kecepatan tinggi maupun rendah berkat sistem transmisi DHT, Wuling Almaz Hybrid juga dilengkapi beragam fitur canggih, seperti sistem bantuan berkendara atau Advance Driver Assistance System (ADAS) yang didalamnya terdapat.Adaptive Cruise Control (ACC)Bend Cruise Assistance (BCA)Traffic Jam Assistance (TJA)Intelligent Cruise Assistance (ICA)Safe Distance Warning (SDW)Forward Collision Warning (FCW)Collision Mitigation System (CMS)Automatic Emergency Braking (AEB)Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA)Lane Departure Warning (LDW)Lane Keeping Assist (LKA)Intelligent Head Beam Assistance (IHMA)Selain ADAS, ada juga fitur Wuling Indonesian Command (Wind). Melalui fitur satu ini pengguna Almaz Hybrid bisa mengoperasikan beragam fungsi kendaraan, antara lain navigasi, sistem hiburan mobil, kaca jendela dan sunroof hanya dengan perintah suara berbahasa Indonesia.Wuling Remote Control App melalui teknologi Internet of Vehicle (IoV) juga tersedia di Almaz Hybrid. Aplikasi ini memungkinkan pengguna memantau kondisi mobil dan juga mengoperasikan mobil dari jarak jauh melalui smartphone, semisal menyalakan mesin, kunci pintu mobil, menyalakan AC, dan sebagainya.KesimpulanWuling Almaz Hybrid boleh dibilang memiliki performa yang baik di segala kondisi.Mode EV di kecepatan rendah membuat pengalaman berkendara mobil ini lebih nyaman karena senyap. Kemudian pada mode Series Hybrid, mesin hanya bekerja untuk mengecas daya pada baterai, sehingga konsumsi bahan bakarnya pun menjadi lebih irit.Dalam mode Hybrid Paralel, penggunaan mesin bensin dan motor listrik secara bersamaan menghasilkan tenaga yang lebih besar, sehingga mobil mampu mencapai akselerasi dan kecepatan yang maksimal dalam waktu yang cukup singkat.Jadi, secara keseluruhan kinerja SUV hybrid teranyar Wuling ini dapat diandalkan di berbagai situasi, mau itu merayap di kondisi lalu lintas macet, ataupun berpacu cepat di jalan tol.Ditambah dengan kehadiran fitur-fitur seperti WIND, IoV, dan ADAS bisa dikatakan harga Rp470 juta (OTR Jakarta) untuk Wuling Almaz Hybrid cukup layak. [ABP/Ses]>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Almaz hybrid berita harga Wuling Almaz hybrid news wuling Wuling Almaz hybrid Wuling Almaz Hybrid 2022 Firts Drive Wuling Almaz Hybrid Wuling Almaz Wuling Motors
Wuling Almaz Hybrid Mulai Dikirim Desember 2022, Target Jualan Berapa? Berita Otomotif 03 November 2022
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...