Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Chery Yakin Jadi Merek Mobil Penumpang Terlaris ke-8 di Indonesia Tahun Ini

Berita Otomotif

Chery Yakin Jadi Merek Mobil Penumpang Terlaris ke-8 di Indonesia Tahun Ini

JAKARTA – Chery percaya bisa menjadi setidaknya merek mobil penumpang terlaris kedelapan di Indonesia pada akhir 2023 nanti.

Menurut data penjualan retail Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) periode Januari-Agustus 2023, Chery berada di posisi kesembilan dalam daftar merek mobil penumpang terlaris. Di atas mereka, ada Toyota, Daihatsu, Honda, Mitsubishi Suzuki, Hyundai, Wuling, Mazda.

Jika merek-merek mobil penumpang dan niaga digabungkan, Chery berada di urutan ke-11.

Chery Indonesia

Adapun volume transaksi jual-beli Chery selama delapan bulan pertama 2023 mencapai 2.687 unit.

Pertumbuhan Chery sangat pesat, mengingat mereka baru mulai berjualan di Indonesia pada kuartal keempat 2022.

Executive Vice President PT Chery Motor Indonesia (CMI) Qu Ji Zong yakin Chery bisa berbuat lebih baik lagi dari sekarang. Dari sisi ranking di sektor mobil penumpang, ia optimistis Chery bisa naik satu anak tangga lagi pada penghujung tahun.

“Kami percaya dengan segala investasi dan aktivitas kami di pasar, juga dengan manajemen produk dan servis yang baik, kami bisa mendapatkan performa lebih baik. Setidaknya ada di ranking delapan atau lebih tinggi,” kata dia meladeni pertanyaan Mobil123.com dalam konferensi pers pembukaan diler Chery Mahkota Pondok Indah, Rabu (20/9/2023) di Jakarta.

Chery Omoda 5 GT

Chery saat ini memasarkan tiga model di Tanah Air. Ada Chery Tiggo 7 Pro, Chery Tiggo 8 Pro, dan Chery Omoda 5.

Pada September ini, mereka ingin memperluas opsi varian Omoda 5, dengan merilis Omoda 5 GT.

Seluruh model di atas sudah dirakit lokal di pabrik kepunyaan PT Handal Indonesia Motor (HIM) di Pondok Ungu, Bekasi. Chery juga berencana membangun pabrik milik mereka sendiri di masa depan.

Pada awal tahun depan, mereka siap ‘melepas’ mobil listrik murni Chery Omoda 5 EV yang juga rakitan lokal.

Bicara jaringan, Chery ingin mempunyai 60 diler di seluruh Indonesia pada akhir 2023. Saat ini, mereka sudah mengoperasikan lebih dari separuh target, tepatnya 33 diler. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Insan Akbar

Insan Akbar

Reporter

Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang