Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Bus Unik Ini Dijual Rp 50 Miliar

Berita Otomotif

Bus Unik Ini Dijual Rp 50 Miliar

SCOTTSDALE - Futurliner GM (General Motors) adalah satu dari banyak bus yang beredar di Amerika Serikat. Siapa menyangka bus lansiran tahun 1950 ini ditaksir mencapai Rp 50 miliar.

Angka ini didapat setelah bus Futurliner GM masuk rumah lelang Barrett-Jackson Scottsdale, Arizona, AS.

Pemiliknya Ron Pratte, salah seorang pengusaha di AS, menyilakan bagi siapapun yang tertarik meminang bus langka tersebut. Pratte sendiri membeli bus ini pada 2006 silam dalam kondisi baik dan layak pakai. Di dunia, bus Futurliner GM ini hanya dibuat sebanyak 12 unit di bawah arahan Harley Earl, bos desain GM.

Nah, cerita di balik pengangkut futuristik ini sangat menarik. Pada tahun 1936, General Motors menciptakan Parade of Progress - kampanye untuk menunjukkan visi GM kepada publik Amerika dalam bentuk pameran keliling.- Acara ini bertajuk "traveling show."

Dan di New York World Fair pada 1939, GM mengenalkan bus pengangkut barang dengan konsep bus Futurliner. Bus ini ditujukan sebagai kendaraan yang mampu mengangkut banyak orang serta barang bawaan dan menemani setiap perjalanan.

Uniknya, bagian atap kabin bus Futurliner GM bisa terbuka. Posisi kemudi ada di tengah kokpit. Awalnya bus ini disokong mesin diesel empat silinder dan telah dimodifikasi.

Pratte mengatakan hasil lelang akan disumbangkan untuk sebuah yayasan angkatan bersenjata atau Armed Forces Foundation. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang