Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Wuling Ingatkan 5 Benda yang Wajib ada di Mobil

Panduan Pembeli

Wuling Ingatkan 5 Benda yang Wajib ada di Mobil

JAKARTA – Wuling Motors Indonesia (Wuling) mengingatkan ada beberapa benda sederhana yang tidak bisa ditinggalkan saat membawa mobil.

Setidaknya ada lima benda yang sebaiknya selalu ada di kendaraan. Hal ini guna memastikan berkendara tetap nyaman dan tidak terganggu. Dan berikut adalah lima benda sederhana yang sebaiknya tidak ditinggalkan.

  1. Payung atau jas hujan
    Ada pepatah yang menyebut sedia payung sebelum hujan dan itu berlaku untuk pengendara mobil. Dengan menyediakan payung atau jas hujan maka pengendara bisa keluar dari mobil dengan lebih santai meski cuaca sedang hujan. Payung yang disiapkan sebaiknya berukuran besar agar dapat melindungi 2—3 orang sekaligus.
  2. Makanan ringan dan air minum
    Makanan ringan dan air minum setidaknya bisa menemani Anda ketika harus menghadapi kemacetan. Dengan demikian bila sedang menghadapi kemacetan yang panjang, Anda tidak akan merasa kelaparan atau haus terlalu parah.
  3. Senter
    Saat menghadapi kondisi darurat di malam hari, senter akan menjadi salah satu benda yang sangat penting. Hal ini karena saat malam hari akan sangat minim penerangan dan menyulitkan untuk diperiksa. Untuk itu, senter akan menjadi andalan.
  4. Kotak P3K
    Meski kendaraan sudah dilengkapi dengan sejumlah fitur keselamatan, namun bukan berarti kecelakaan tidak dapat menimpa. Untuk itu, kotak P3K masih memiliki peran sangat penting. Isilah kotak P3K dengan obat-obat penting seperti antiseptik, cairan pembersih luka dan sebagainya. Hal ini untuk mengurangi resiko terjadinya infeksi saat terjadi luka.
  5. Dongkrak dan perlengkapan darurat kendaraan
    Kondisi darurat tidak dapat diprediksi kapan terjadinya, untuk itu dengan membawa dongkrak dan perlengkapan darurat lainnya bisa menjadi solusi ketika kondisi tersebut terjadi. Setidaknya, perbaikan darurat kendaraan bisa dilakukan hingga ke bengkel terdekat. [Adi/Ari]

 



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang