Beranda Berita Berita Otomotif Toyota dan Mazda Bangun Pabrik Senilai Rp 21 Triliun Toyota dan Mazda Bangun Pabrik Senilai Rp 21 Triliun Berita Otomotif Adi Hidayat | 11 January 2018 12:11 ALABAMA - Toyota dan Mazda mengumumkan akan membangun pabrik gabungan mereka di Huntsville, Alabama.Pabrik tersebut akan menghabiskan dana investasi sebesar USD 1,6 miliar atau setara dengan Rp 21,48 triliun dengan jumlah kapasitas produksi mencapai 300 ribu unit per tahun. Di pabrik ini Toyota akan memproduksi Toyota Corolla dan Mazda akan memproduksi crossovernya yang masih belum dipastikan.Diperkirakan pabrik ini akan dibuka pada tahun 2021 dan berjarak sekitar 22 km dari pabrik Toyota Motor Manufacturing Alabama yang memproduksi sejumlah mesin untuk beragam model seperti Camry, Highlander dan Tundra. Fasilitas produksi ini akan menciptakan sekitar 4.000 pekerjaan baru dan menjadi fasilitas produksi Toyota ke 11 di Amerika Serikat.“Mazda akan membuat kendaraan dengan visi yang jelas, bagaimana kami ingin menginspirasi orang, berkontribusi pada masyarakat dan membantu menjaga kelestarian alam. Dengan membuat sejumlah pabrik di Alabama ini, kami berharap bisa mendapat tempat istimewa hati masyarakat dan karyawan kami,” tutur Masamichi Kogai, CEO Mazda.Hal senada pun disampaikan oleh Akio Toyoda, President Toyota yang mengatakan bahwa mereka ingin meraih keusksesan di kota ini dan Amerika Serikat.“Investasi kami untuk membangun fasilitas produksi dengan Mazda ini merupakan hasil dari kesuksesan yang telah kami raih di Alabama, tempat di mana kami memproduksi mesin kendaraan-kendaraan di Amerika Utara,” tambahnya.Kerjasama Toyota dengan beberapa produsen mobil lainnya memang cukup banyak. Jika di Amerika Serikat Toyota menggandeng Mazda, maka di India Toyota menggandeng Suzuki untuk menciptkan kendaraan listrik.Sementara di Indonesia, kerjasama Toyota dengan Daihatsu sangatlah kuat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya kendaraan kembar yang mereka hadirkan. Kendaraan terbaru mereka adalah Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Hasil kerjasama mereka selama ini pun membuahkan hasil manis dengan berhasilnya Toyota dan Daihatsu bertengger di pemuncak APM terlaris di Indonesia. [Adi/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Mazda Pabrik Toyota Toyota Toyota-NCSR Toyota Indonesia Cetak Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Toyota dan Mazda Bangun Pabrik Senilai Rp 21 Triliun Berita Otomotif Adi Hidayat | 11 January 2018 12:11 ALABAMA - Toyota dan Mazda mengumumkan akan membangun pabrik gabungan mereka di Huntsville, Alabama.Pabrik tersebut akan menghabiskan dana investasi sebesar USD 1,6 miliar atau setara dengan Rp 21,48 triliun dengan jumlah kapasitas produksi mencapai 300 ribu unit per tahun. Di pabrik ini Toyota akan memproduksi Toyota Corolla dan Mazda akan memproduksi crossovernya yang masih belum dipastikan.Diperkirakan pabrik ini akan dibuka pada tahun 2021 dan berjarak sekitar 22 km dari pabrik Toyota Motor Manufacturing Alabama yang memproduksi sejumlah mesin untuk beragam model seperti Camry, Highlander dan Tundra. Fasilitas produksi ini akan menciptakan sekitar 4.000 pekerjaan baru dan menjadi fasilitas produksi Toyota ke 11 di Amerika Serikat.“Mazda akan membuat kendaraan dengan visi yang jelas, bagaimana kami ingin menginspirasi orang, berkontribusi pada masyarakat dan membantu menjaga kelestarian alam. Dengan membuat sejumlah pabrik di Alabama ini, kami berharap bisa mendapat tempat istimewa hati masyarakat dan karyawan kami,” tutur Masamichi Kogai, CEO Mazda.Hal senada pun disampaikan oleh Akio Toyoda, President Toyota yang mengatakan bahwa mereka ingin meraih keusksesan di kota ini dan Amerika Serikat.“Investasi kami untuk membangun fasilitas produksi dengan Mazda ini merupakan hasil dari kesuksesan yang telah kami raih di Alabama, tempat di mana kami memproduksi mesin kendaraan-kendaraan di Amerika Utara,” tambahnya.Kerjasama Toyota dengan beberapa produsen mobil lainnya memang cukup banyak. Jika di Amerika Serikat Toyota menggandeng Mazda, maka di India Toyota menggandeng Suzuki untuk menciptkan kendaraan listrik.Sementara di Indonesia, kerjasama Toyota dengan Daihatsu sangatlah kuat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya kendaraan kembar yang mereka hadirkan. Kendaraan terbaru mereka adalah Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Hasil kerjasama mereka selama ini pun membuahkan hasil manis dengan berhasilnya Toyota dan Daihatsu bertengger di pemuncak APM terlaris di Indonesia. [Adi/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Mazda Pabrik Toyota Toyota Toyota-NCSR Toyota Indonesia
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...