Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Suzuki Jimny Masa Depan Dipersiapkan Menjadi Kendaraan Otonom

Berita Otomotif

Suzuki Jimny Masa Depan Dipersiapkan Menjadi Kendaraan Otonom

TOKYO - Meski masih dalam tahap pengembangan generasi baru Jimny, Suzuki menciptakan e-Survivor sebagai mobil konsep masa depan di Tokyo Motor Show 2017.

Suzuki kembali menunjukkan keseriusannya di segmen mobil offroad dengan menghadirkan mobil konsep terbarunya. Suzuki e-Survivor mengusung konsep desain atap terbuka dengan konfigurasi 2-seater.

Dalam proses pengembangannya, Suzuki terinspirasi dengan menggabungkan gaya desain Mars Rover dan Jeep. Mars Rover sendiri merupakan mobil robot yang telah digunakan NASA untuk melakukan penelitian di Planet Mars.

Wajar apabila mobil konsep ini memiliki ground clearance sangat tinggi dan menggunakan roda chunky off-road rubber. e-Survivor ini juga telah menyematkan ladder frame yang diyakini dapat meningkatkan kenyamanan berkendara di medan offroad.

Suzuki e-Survivor

Suzuki e-Survivor dilengkapi dengan sistem penggerak 4motor listrik. Keempatnya disematkan di setiap poros roda yang dipadukan dengan sistem all-wheel drive.

Spesifikasi lengkap mobil konsep ini masih dirahasiakan oleh Suzuki karena diyakini jika mobil ini diproduksi mampu menguasai segmen offroad di masa depan. Maka bisa disimpulkan bahwa versi produksi Suzuki e-Survivor ini akan mengusung teknologi otonom.

Meski diprediksi akan menggunakan teknologi otonom, mobil konsep ini tetap memiliki lingkar roda, pedal dan gear shifter dengan tampilan futuristik. Akankah Suzuki akan memproduksi mobil konsep ini di masa depan? Tunggu berita selanjutnya. [Amo/Ari]

Baca Juga: Menghitung Kemampuan Jelajah Suzuki Jimny 2017 di Medan Off Road



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang