Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Simak Video Berikut Sebelum Berkunjung ke IIMS 2018

Berita Otomotif

Simak Video Berikut Sebelum Berkunjung ke IIMS 2018

JAKARTA - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 mengusung tema ‘Your Infinite Automotive Experince’ yang diyakini akan memberikan pengalaman baru bagi pengunjung.

IIMS 2018 digelar pada 19-29 April 2018 di JIExpo Kemayoran. Pameran otomotif ini telah dibuka secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dan Airlangga Hartanto selaku Menteri Perindustrian.

Event ini diikuti oleh berbagai produsen mobil yaitu Audi, BMW, Chevrolet, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mercedes-Benz, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Wuling dan DFSK.

Selain itu terdapat 3 Importir Umum (IU) yaitu Glamour, Ivan’s Motor dan Prestige guna memeriahkan pameran bergengsi ini. Selain itu IIMS 2018 juga diikuti oleh beberapa brand sepedamotor antara lain Aprilia, Astra Honda Motor, BMW Motorrad, Benelli, Gas Gas, Harley-Davidson, Husqvarna, Kawasaki, KTM, Kymco, Motoguzzi, Piaggio, Royal Enfield, Suzuki, Triumph dan Vespa. 

Guna menunjang kebutuhan pecinta otomotif Indonesia, pameran ini juga mengadirkan ratusan booth aksesoris dan produk aftermarket yang menawarkan produk-produk terbaiknya.

Penasaran? Saksikan video berikut ini.

[Amo/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang