Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

BMW Yakin Masih Akhiri 2022 Sebagai Mobil Mewah Terlaris di Indonesia

Berita Otomotif

BMW Yakin Masih Akhiri 2022 Sebagai Mobil Mewah Terlaris di Indonesia

JAKARTA – Performa BMW Group sejauh ini membuat mereka yakin mempertahankan status nomor satu di segmen mobil mewah Indonesia pada 2022.

Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan retail (distribusi diler ke konsumen) BMW plus MINI sepanjang Januari-Oktober 2022 mencapai 3.078 unit. Kenaikannya mencapai 25,07 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year on year/yoy).

Jika dijabarkan, merek BMW mencatatkan transaksi jual-beli 2.477 unit. Adapun MINI 601 unit.

Bahkan, dalam 10 bulan, BMW Group hampir menyamai capaian setahun penuh pada 2021 yang menyentuh 3.102 unit.

Mereka mengungguli musuh bebuyutan Mercedes-Benz. Pabrikan berlogo ‘Three Pointed Star’ ini merambah pasar dengan hanya satu merek dan membukukan 2.520 unit—naik 30,8 persen.

“Mudah-mudahan pada akhir tahun ini kami bisa tumbuh dua digit. Kami optimistis bisa tetap menjadi produsen kendaraan mewah nomor satu di Indonesia,” kata Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O’Tania usai peluncuran New BMW Seri 3 pada Jumat (2/12/2022) di Senayan, Jakarta.

Persaingan BMW – Mercedes-Benz di pasar mobil mewah Tanah Air memang ‘memanas’ beberapa tahun belakangan. Mercedes-Benz yang dahulu kerap menjadi nomor satu, pada 2020 disalip oleh BMW Group.

Prestasi yang sama ditorehkan oleh mereka pada 2021.

Menurut Jodie, hasil positif dalam beberapa tahun terakhir dicapai karena BMW Group mampu membuat strategi yang lebih relevan bagi para orang kaya di Indonesia. Ini diwujudkan dari model-model yang diluncurkan, fitur-fitur yang menyertai setiap model, sampai layanan pembiayaan yang lebih memudahkan para eksekutif muda memiliki kendaraan dari BMW atau pun MINI.

Jodie mencontohkan program BMW Bliss. Dengan layanan ini, konsumen dapat memiliki kendaraan BMW dengan cicilan mulai dari Rp12 juta ‘saja’ setiap bulannya.

“Tahun ini (2022), kami banyak mengeluarkan kendaraan-kendaraan yang inovatif dan baru pernah ada seperti BMW iX dan BMW i4. Lalu ada juga BMW Seri 2. Jadi, banyak sekali variasi model yang diluncurkan. Kami sangat optimistis di tahun ini,” tegas Jodie merincikan alasan kepercayaan diri mereka pada tahun bershio macan air ini. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Insan Akbar

Insan Akbar

Reporter

Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang