Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Alasan Hino Belum Bisa Kalahkan Mitsubishi Fuso di Segmen Truk Ringan

Berita Otomotif

Alasan Hino Belum Bisa Kalahkan Mitsubishi Fuso di Segmen Truk Ringan

JAKARTA – Hino mengaku butuh waktu untuk bisa menyaingi Mitsubishi Fuso di segmen truk ringan (light duty truck).

Hino boleh saja perkasa di segmen truk medium (medium duty truck). Tapi, bicara pasar truk ringan, mereka masih kalah jauh dari Mitsubishi Fuso.

Mitsubishi Fuso sudah sekitar lima dekade menguasai segmen tersebut. Pangsa pasar mereka pada 2022 mencapai 53,4 persen, dengan penjualan retail 34.483 unit.

Adapun pangsa pasar Hino di sana ‘hanya’ 20,3 persen, dengan transaksi jual-beli 13.122 unit.

Mitsubishi Fuso

Chief Operating Officer PT. Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) Santiko Wardoyo menjelaskan pihaknya masih relatif baru di pasar truk ringan, ketimbang Mitsubishi Fuso yang sudah eksis lebih dari setengah abad di sana.

Tak heran, Hino butuh proses yang terbilang menantang untuk bisa menggerus dominasi Mitsubishi Fuso.

“Di kategori 2 (truk ringan—Red) ini kami baru mulai, baru masuk dari 2002 dan kami butuh waktu. Ini satu tantangan bagi kami,” ucap dia menanggapi pertanyaan Mobil123.com dalam Media Gathering pada 18 Januari 2023 di Jakarta.

Meski begitu, Santiko mengaku puas dengan perkembangan Hino. Pangsa pasar mereka di kategori 2 diklaim terus membesar.

“Dari 2002 sampai sekarang, market share (pangsa pasar) kami sudah berkembang menjadi 20 persen. Kami butuh tahapan untuk bisa mencapai posisi seperti di kategori 3 (truk medium—Red). Ini tantangan cukup menarik bagi kami,” lanjutnya.

Bicara segmen truk medium, situasinya memang terbalik. Hino merupakan pemimpin pasar, sedangkan Mitsubishi Fuso adalah penantang.

Hino Ranger

Hino mendominasi dengan pangsa pasar truk medium 59 persen tahun lalu. Adapun Mitsubishi Fuso ‘cuma’ berhasil meraup 14,8 persen.

Menurut Santiko, situasi ini terjadi karena mereka lebih dulu masuk ke situ.

“Kami menguasai truk medium selama 23 tahun dan kalau dilihat dari sejarahnya Hino masuk ke Indonesia dengan truk-truk besar,” tandasnya.

“Kami di Indonesia dan di kategorinya Ranger selama 40 tahun,” tambah dia.

Secara total, Hino tahun lalu membukukan penjualan 29.880 unit atau naik 51 persen jika dibandingkan pada 2021 (year on year/yoy).

Sementara itu, Mitsubishi Fuso secara akumulatif menjual 38.397 unit, meningkat 11,7 persen yoy. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang