Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Wuling Confero Ready Stock

Berita Otomotif

Wuling Confero Ready Stock

DENPASAR - Wuling Motors Indonesia (WMI) menjamin ketersedian stock semua varian Wuling Confero.

Meski pabrik baru beroperasi dan sudah mulai dibanjiri pesanan, WMI menjamin bahwa mereka memiliki ketersediaan yang cukup hingga saat ini. Dan WMI sudah mulai melakukan pengiriman unit ke jaringan dealer mereka yang sampai hari ini sudah ada 40 unit dan tersebar di wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan Bali.

"Stock untuk semua varian sejauh ini aman dan kami sudah mulai melakukan penyebaran unit ke dealer," jelas Dian Asmahani, Brand Manager WMI di Bali, Jumat (13/10/2017).

Pendeknya, jika Anda ingin membeli Wuling Confero berbagai tipe, tidak butuh waktu lama untuk mendapatkannya setelah proses awal transaksi.

"Selama data atau dokumen yang harus dipenuhi konsumen sudah lengkap, unit bakal langsung dikirimkan," jelas Dian.

Memang jika dibandingkan dengan small atau low MPV yang sama-sama baru yakni Mitsubishi Xpander, jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) Wuling Confero masih jauh ketinggalan. Seperti kita, sudah lebih dari 23 ribu unit SPK yang diterbitkan oleh MPV andalan Mitsubishi tersebut.

Yang menarik, 80 persen penjualan dari Mitsubishi Xpander adalah varian dengan transmisi otomatis. Sementara WMI sampai sejauh ini hanya menjual Wuling Confero dengan transmisi manual.

Baca juga : Apakah Wuling Confero Bertransmisi Otomatis Bakal Lebih Diminati?

Apakah hal ini yang membuat penjualan Wuling Confero tidak sesignifikan Mitsubishi Xpander?

Menanggapi hal tersebut WMI menanggapi hal tersebut dengan statemen bahwa di awal kemunculannya mereka sedang melakukan penjanjakan terhadap pasar Indonesia. Dan khusus untuk varian bertransmisi otomatis, WMI mengatakan akan segera dihadirkan, kemungkinan tahun depan.

"So far kami happy dengan respon masyarakat dan jumlah penjualan saat ini yang mencapai 2.000 unit. Kami sedang menyusun langkah selanjutnya untuk mengembangkan varian dan model, tunggu gebrakannya tahun depan," jelas Dian. [Ari/Ikh]

Baca juga : Mitsubishi Xpander dan Wuling Confero Adu Kekuatan di GIIAS Surabaya



Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang