Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Unik, Naik Motor ini Tidak Perlu SIM

Berita Otomotif

Unik, Naik Motor ini Tidak Perlu SIM

TOKYO – Skutik AA-Cargo kini menjadi andalan pelaku bisnis kuliner di Jepang sebagai armada andalannya. Menggunakan motor roda tiga ini tidak membutuhkan SIM (Surat Ijin Mengemudi).

Pandemi covid-19 yang masih melanda dan kian mengkhawatirkan, membuat banyak negara melakukan banyak antisipasi sebagai pencegahan, termasuk Jepang. Krisis yang disebabkan oleh covid telah merubah cara banyak orang dalam bekerja, sosialisasi hingga makan di restoran.

Sementara belakangan ini rumah makan telah membuka gerainya dan mempersilahkan orang untuk makan di tempat, dengan protokol kesehatan tentunya. Namun tetap ada masyarakat yang enggan keluar rumah dan lebih mengandalkan jasa kurir.

Dengan menggunakan jasa pengiriman, beberapa konsumen merasa lebih aman dan nyaman. Jepang sendiri merupakan salah satu negara yang banyak memanfaatkan jasa pengiriman untuk memesan makanan.

Masyarakat di negeri Sakura tersebut dikatakan mengalami kenaikan permintaan atau demand akan pesanan online makanan. Karena masih banyaknya virus di luar rumah, membuat jasa ini terus digemari dan berkembang menjadi sebuah kebutuhan.
AA-Cargo McDonalds

Japan Post dan restoran cepat saji McDonalds mulai mengadopsi Aidea AA-Cargo bertenaga listrik. Motor roda tiga ini dianggap pantas dan efisien dalam menjadi armada mereka. Dua roda di belakang membuat kendaraan ini cocok untuk membawa lebih banyak beban.

Setidaknya dibandingkan motor roda dua, kapasitas kargo AA-Cargo lebih besar. Kendaraan ini juga dilengkapi dengan boks berukuran cukup besar sehingga bisa memboyong lebih banyak barang bawaan.

Kendaraan ini dilengkapi dengan suspensi belakang independen, sehingga memungkinkan pengemudi berbelok dengan memiringkan bodi. Manuver motor roda tiga ini seperti kendaraan roda dua pada umumnya, hanya saja bisa membawa lebih banyak barang dan stabil.

AA-Cargo merupakan motor bertenaga listrik yang penggunaannya sama mudahnya seperti motor konvensional. Kendaraan ini mampu menempuh jarak 98 km berkat baterai berkapasitas 48V, 3.85 kWh.

McDonalds dan Japan Post memilih unit yang lebih premium, sementara Pizza Cooc menggunakan AA-Cargo a4 yang lebih kecil. A4 dikatakan tidak membutuhkan SIM khusus motor pada umumnya. Sehingga lebih pengendara lebih leluasa dalam mengantar barang bawaan.

AA-Cargo a4 memiliki jarak tempuh yang sama dengan AA-Cargo premium yakni 98 km. Kedua motor juga hanya membutuhkan waktu tiga jam untuk mengisi ulang baterai hingga penuh.

Motor listrik roda tiga ini dipasarkan dengan harga Rp 114 jutaan. Aidea sendiri menawarkan paket perawatan baterai selama sebulan gratis. [Dew/Had]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang