Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Truk Colt Diesel Terpanjang di Dunia Hadir di GIIAS 2017

Berita Otomotif

Truk Colt Diesel Terpanjang di Dunia Hadir di GIIAS 2017

TANGERANG – Varian truk Colt Diesel terpanjang di dunia, Mitsubishi Fuso Colt Diesel FE 74 Long, dipamerkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Varian Colt Diesel terpanjang ini dikembangkan khusus untuk pasar Indonesia, klaim PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai distributor Mitsubishi Fuso di Indonesia.

Colt Diesel FE 74 L didesain untuk penggunaan di jalan aspal (on-road) dengan kapasitas angkut (payload) 3-7 ton.

Truk ringan (light duty truck) dengan panjang wheelbase 4.200 mm ini menawarkan volume muatan hingga 15,6 m³. Boleh dibilang volume angkut lebih besar dan efisien.

“Varian ini segmen usaha yang mengutamakan volume angkut dalam pendistribusian dan pengiriman barang seperti consumer goods, industri, manufaktur, dan logistik,” ujar Atsushi Kurita, presiden direktur PT KTB.

Satu unit truk terpanjang di dunia ini akan menjadi truk panggung bagi road show Iwan Fals, duta Mitsubishi Fuso di Indonesia.

“Dia bercerita punya mimpi road show dan kami bantu sang legenda mewujudkannya dengan modifikasi dari Colt Diesel FE 74 L,” imbuh Kurita. [Idr]

SPESIFIKASI

FE 74 L

Wheelbase

4.200

Rear Over Hang

1.700

Cab to End

5.343

Panjang Total

7.030

Engine

125 PS / 33 Kg.m

Transmisi

MS O35S5

Propeller Shaft

2 Pc , ᴓ 90

Final Gear (Gardan)

5.571

Wheel Tire (Ban)

7.50-16-14PR

GVW

  1. Kg

Temukan mobil idaman di Mobil123          
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
 

 

 

 



Indra Prabowo

Indra Prabowo

Managing Editor

Berkarir sebagai seorang wartawan sejak 2002. Pada 2003, penulis menjadi jurnalis di bidang otomotif. Awal karirnya sendiri adalah seorang wiraniaga pada salah satu dealer brand mobil ternama di Indonesia.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang