Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ternyata, Cukup Banyak Orang Kaya yang Beli Mobil Listrik MINI E

Mobil Listrik

Ternyata, Cukup Banyak Orang Kaya yang Beli Mobil Listrik MINI E

JAKARTA – Penjualan mobil listrik MINI E ternyata cukup banyak untuk ukuran merek premium maupun jenama tersebut, menurut eksekutif BMW Group Indonesia.

Director of Communication BMW Group Indonesia Jodie O’Tania mengatakan transaksi jual-beli Mini E sangat memuaskan. Bahkan, model tersebut menjadi salah satu model terlaris MINI di Tanah Air.

“Model MINI terlaris kedua adalah MINI 3 Door. Di dalam MINI 3 door itu ada beberapa varian mesin, yang internal combustion (ICE) dan juga MINI E,” buka dia usai pembukaan MINI Eurokars Studio Pantai Indah Kapuk, Jakarta pada Rabu (30/8/2023).

“Total penjualan MINI 3 door adalah 141 unit. MINI E sendiri 54 unit,” lanjut Jodie mengungkap penjualan retail (distribusi diler ke konsumen) mobil listrik itu dari Januari – Juli 2023.

mobil listrik MINI E

Sebagai gambaran, total penjualan retail (distribusi diler ke konsumen) MINI sepanjang tujuh bulan pertama tahun ini, menurut Jodie, adalah 397 unit. Jika menilik data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), angka tersebut sama persis jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya (year on year/yoy).

Artinya, MINI E berkontribusi 13,6 persen dari penjualan MINI periode Januari-Juli 2023.

Adapun penyumbang penjualan terbanyak MINI sejauh ini masih datang dari model bermesin ICE yaitu MINI Countryman. Totalnya, menurut Jodie, ialah 161 unit.

“Countryman yang CKD (completely knocked down/dirakit lokal) 159 unit. Ditambah yang CBU (completely built up/impor utuh) menjadi 161 unit,” jelas dia.

Lebih lanjut, mobil listrik MINI E pertama kali mengaspal di Indonesia pada Juni 2022.

mobil listrik MINI E

Per Agustus ini, menurut situs resmi jenama tersebut, harga on the road (OTR) Jakarta MINI E mencapai Rp1.024.000.000 untuk yang standar serta Rp1.100.000.000 untuk yang Resolute Edition.

MINI E mengusung baterai lithium-ion berdaya 28,9 kWh, dengan motor listrik bertenaga 135 kW. Akselerasi 0-100 km per jam 7,3 detik, dengan kecepatan tertinggi 150 km per jam.

Jarak tempuh mobil listrik MINI E ialah 232 km, berdasarkan metode pengetesan WLTP. Pengisi daya baterai 0-80 persen bisa dilakukan dalam 2,5 jam dengan daya listrik AC 11 kW atau 36 menit dengan arus DC 50 kW CCS. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Insan Akbar

Insan Akbar

Reporter

Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang