Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Suzuki XL7 Sudah Dijual Bekas, Harga Turun Rp 40 jutaan

Panduan Pembeli

Suzuki XL7 Sudah Dijual Bekas, Harga Turun Rp 40 jutaan

JAKARTA - Suzuki XL7 sudah ada yang menjual bekas di Mobil123.com, dibanderol dengan harga kredit Rp 220 juta.

Adalah dealer mobil bekas Focus Motor beralamat di Bursa Otomotif Mangga Dua Square yang menjual Suzuki X7 Alpha A/T. Varian tertinggi dari Suzuki XL7 bekas warna snow white ini baru berusia 2 bulan dan baru digunakan sekitar 2 ribuan km.

Dari sisi kondisi, tentu saja mobil ini tampak seperti baru. Focus Motor memberikan jaminan bahwa Suzuki XL7 dagangannya tidak pernah tabrakan, kena banjir serta punya surat-surat lengkap.


Untuk diketahui, harga bekas yang ditawarkan Rp 220 juta pada varian tertinggi XL7 ini terbilang menggiurkan. Terlebih jika Anda bandingkan dengan harga barunya yang mencapai Rp 267 juta atau Rp 47 juta lebih mahal.

Harga Rp 220 juta yang ditawarkan untuk XL7 varian Alpha ini bisa Anda dapatkan dengan sistem kredit. Jika ingin membelinya secara cash, Anda harus siap membayarnya Rp 10 juta- Rp 20 juta lebih mahal atau maksimal dikisaran angka Rp 240 juta. 

Suzuki XL sendiri baru diluncurkan pada Februari 2020. Secara umum, desain Suzuki XL7 menarik dan macho berkat muscular sweeping cross bar-front chrome grille design, bold LED headlamp with DRL dan roof rail. Mobil ini juga memiliki ground clearance setinggi 200 mm yang diyakini cukup untuk menjawab kebutuhan bertualang masyarakat.


Suzuki XL7 memiliki kabin nyaman dengan warna hitam yang sporty dan armrest pada baris pertama serta kedua. Selain itu, terdapat juga audio system touch screen 8 inch, carbon fibered pattern dashboard, ventilated cup holder serta tampilan Multi Information Display (MID) yang modern.

Beragam fitur menarik juga sudah disematkan di Suzuki XL7 seperti smart e-mirror yang merupakan spion tengah dengan fungsi untuk merekam kejadian pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, juga terdapat keyless push start stop button, AC digital auto climate with heater serta power outlet hingga baris ketiga.

Suzuki XL7 dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc dan dapat menghasilkan daya sebesar 103 hp di 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. Daya tersebut dialirkan pada transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.

Guna meningkatkan keselamatan dalam berkendara, Suzuki XL7 dilengkapi fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer. SUV ini juga berbasis platform HEARTECT yang membuat kendaraan jauh lebih ringan namun tetap kokoh dan meningkatkan performa berkendara serta efisiensi bahan bakar.

Harga Suzuki XL7 (Baru)

  • XL7 ZETA M/T Rp 230.000.000
  • XL7 ZETA A/T Rp 240.500.000
  • XL7 BETA M/T Rp 246.500.000
  • XL7 BETA A/T Rp 257.000.000
  • XL7 ALPHA M/T Rp 256.500.000
  • XL7 ALPHA A/T Rp 267.000.000


Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang