Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ribuan Anggota Komunitas Ramaikan Honda Day 2016

Berita Otomotif

Ribuan Anggota Komunitas Ramaikan Honda Day 2016

TANGERANG - PT Honda Prospect Motor (HPM) untuk pertama kalinya menggelar Honda Day 2016, acara kumpul pengguna para Honda.

Hari ini (29/10), lebih dari 2.000 komunitas dan penggemar Honda memadati acara yang digelar di area parkir Hall 10 Indonesia Convention Exebition (ICE) BSD Tangerang, Banten. 

Mengusung tema “Hari Seru Pecinta Honda”, beragam aktivitas dan hiburan menarik dihadirkan untuk para pengunjung Honda Day 2016. Para pecinta Honda dapat berpartisipasi dalam acara Fun Drag Race, Modification Show, Community Games, Community Gathering plus hiburan dari artis seperti Porject Pop dan JKT 48.


“Acara ini kami gelar sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, komunitas mobil Honda dan seluruh pecinta Honda di Indonesia. Karena itu, berbagai aktivitas yang kami rancang di acara untuk dapat menunjukkan karakter dan kelebihan mobil-mobil Honda sekaligus memperkuat hubungan baik dengan para konsumen,” jelas Tomoki Uchida, President Director HPM.


Saat ini sedikitnya terdapat 20 komunitas dari berbagai model mobil Honda dengan total 17 ribu anggota dan chapter yang tersebar di hampir seluruh Indonesia. 


“Keberadaan komunitas merupakan hal yang paling positif bagi kami karena mereka adalah konsumen yang secara aktif saling berbagi pengetahuan serta masukan terhadap produk Honda,” kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Director HPM.

Jonfis juga menambahkan komunitas juga telah melakukan beragam aktivitas sosial di berbagai wilayah Indonesia. Ini mampu memberika kontribusi terhadap citra Honda sekaligus masyarakat Indonesia secara umum.

Pada Honda Day 2016 juga dilakukan kegiatan sosial yakni menyumbangkan 1.928 buku kepada Gerakan Satu Juta Buku (SAJUBU). Ribuan buku ini didapat dari partisipasi para anggota komunitas. [Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang