Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pertamax Motorsport Rangsang Bibit Muda Tanah Air

Berita Otomotif

Pertamax Motorsport Rangsang Bibit Muda Tanah Air

JAKARTA – Pertamax Motorsport memberikan ruang bagi anak muda berprestasi untuk ikut serta kejuaraan balap Sprint Rally Championship 2016.

Perlombaan semacam ini bisa dikatakan memegang peranan penting bagi mereka yang masih pemula. Ini menjadi kesempatan mereka untuk belajar banyak dan untuk mewujudkan cita-cita untuk menjadi seorang pebalap profesional.

Dengan segala peraturan dan kebijakan di ajang Pertamax Motorsport Sprint Rally Championship 2016, Pertamax Motorsport memperlihatkan bagaimana membina para pebalap muda, agar nantinya proses regenerasi atlet olahraga otomotif dapat berjalan dengan lancar.

Pertamax Motorsport memprioritaskan pebalap muda dengan menerapkan kelas promosi. Peraturan handicap pada para pembalap senior, serta waktu perlombaan malam hari yang diberlakukan dalam ajang Pertamax Motorsport Sprint Rally Championship 2016.

Ketiga peraturan ini dibuat guna memberi keuntungan bagi para pereli pemula, sekaligus untuk membuktikan jika Pertamax Motorsport, memiliki hasrat untuk menemukan generasi-generasi penerus pengganti pereli profesional di kemudian hari.

Terlihat pada putaran kedua Pertamax Motorsport Sprint Rally Championship 2016 silam, pereli muda Bimo Pradikto, Zharfan Rahmadi, hingga Tb. Aria Mandalika. Berkat penampilannya yang gemilang, Bimo berhak meraih gelar sebagai juara umum. Bahkan sebelumnya, di putaran pertama, Bimo tampil luar biasa sehingga ia juga berhasil mendapatkan predikat juara umum.

“Prestasi para pereli muda mulai terlihat, namun perjalanan mereka masih sangat panjang. Yang dibutuhkan saat ini adalah komitmen dan konsistensi dari mereka agar regenerasi dalam dunia rally Indonesia dapat berjalan dengan mulus, sehingga ada pereli-pereli muda yang menggantikan para pereli senior di masa yang akan datang,” ujar Rifat Sungkar, Direktur Pertamax Motorsport [Dew/Ari/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang