JAKARTA - Ohlins Indonesia gelar Ohlins Day sekaligus meresmikan flagship shop Ohlins.
Ribuan bikers dari beragam komunitas tumpah ruah pada acara Ohlins Day, minggu (16/4/2017). Dan sebagai acara utama dalam gelaran ini adalah membuka secara resmi flagship shop Ohlins di markas mereka Jl Cikini Raya No 70 Jakarta Pusat.
Eddy Saputra, Direktur PT Madani Sentra Multi Jasa (MSMJ) selaku distributor resmi suspensi papan atas asal Swedia ini mengatakan bahwa flagship shop Ohlins dibuka untuk mengkomodir kebutuhan konsumen. Layanan lengkap yang diberikan akan membantu konsumen dalam mencari solusi untuk setingan suspensi motor mereka.
"Flagship shop Ohlins secara resmi dibuka setelah kehadiran kami di Indonesia 5 tahun lalu. Tidak hanya penjualan, konsumen akan dimanjakan dengan beragam layanan serta memiliki perlengkapan dan peralatan workshop kelas dunia," ujar Eddy.
Pria ramah yang biasa disapa "Pak Haji" ini juga menambahkan, produk Ohlins kini sudah tersedia untuk beragam jenis kendaraan. Baik untuk hampir seluruh motor yang dijual resmi di Indonesia, suspensi untuk mobil baik harian maupun balap hingga sepeda.
"Kami juga melayani para pengguna motor custom akan dibantu untuk mendapatkan setting suspensi terbaik di sini," ujar Eddy.
Tak hanya itu, flagship shop Ohlins juga menampilkan produk riding gear, apparel hingga sepeda gunung. Dalam hal ini Ohlins Indonesia bekerja sama dengan Cargloss selaku distributor resmi helm Arai dan apparel Alpinestar serta sepeda merk Spesialized.
Ohlins sendiri di Indonesia belakangan makin populer dikalangan bikers. Pada tahun 2016, tercatat total penjualannya hingga 4.000 pcs untuk berbagai merk dan produk untuk motor mendominasi hingga 70 persen. Pada 2017 Ohlins menargetkan penjualan hingga 8.000 pcs.
"Kami optimis dengan target tersebut. Ini karena selain mengandalkan kualitas terbaik, kami akan menawarkan harga jual kompetitif dan menjadi satu-satunya produk shock absorber yang bergaransi hingga 3 tahun," jelas Eddy. [Ari]
Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
Lihat penawaran mobil terbaik!
Berita Utama

Chery Enggak Kaget dengan Pesatnya Pertumbuhan Penjualan Mereka di Indonesia
Berita Otomotif
Siapkan Duit! Neta Mau Jual Dua Mobil Listrik Murah Hingga 2024
Berita Otomotif
Wuling Air EV Punya Varian Baru, Harganya dengan Insentif PPN Cuma Rp188 Juta!
Mobil Baru