Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

DRE 2 Singgah di Kota Malang

Berita Otomotif

DRE 2 Singgah di Kota Malang

MALANG – Datsun Risers Expedition (DRE) 2 memasuki kota Malang. Dalam perjalanan ini, para risers risers berkesempatan untuk menjelajahi Kota Malang, Jawa Timur selama tiga hari.

Ekspedisi ini juga bertujuan untuk membuktikan ketangguhan Datsun GO dan GO+ Panca sebagai mobil LCGC pertama yang melakukan rangkaian ekspedisi keliling nusantara sejauh lebih dari 15.000 ribu kilometer.

“Masih menggunakan mobil dari DRE 1, DRE 2 merupakan pembuktian ketangguhan Datsun GO+ Panca dalam menjelajah kekayaan alam dan budaya di Indonesia. Dengan konsep baru, DRE 2 mengajak risers untuk mendalami kekayaan alam, kebudayaan dan kearifan lokal di Malang serta bertemu sosok lokal yang menginspirasi masyarakat untuk mendapatkan kehidupan lebih baik,” ungkap Christian Gandawinata, Head of Marketing Datsun Indonesia.

Pada ekspedisi kali ini, risers bertemu dengan sosok ‘local hero’ dari Kota Malang, dr. Gamal Albinsaid. Ia adalah dokter muda kelahiran Malang yang telah mendapatkan berbagai penghargaan internasional berkat kiprahnya di bidang sosial. Beliau mendirikan Klinik Asuransi Sampah (KAS) dan memberikan layanan asuransi kepada masyarakat dengan mengandalkan sampah yang dikumpulkan oleh para pesertanya.

Rangkaian kegiatan Datsun Risers Expedition 2 Malang dibuka oleh “Datsun Cinta Ayas”, sebuah mini festival persembahan Datsun yang menghadirkan tarian, permainan, kuliner, dan musik tradisional khas Kota Malang. Mini festival yang digelar pada tanggal 20 November di Lapangan Rampal, kota Malang ini juga menyelenggarakan fun walk untuk para masyarakat di sekitar Kota Malang.

Rute eksplorasi DRE Malang diawali dengan perjalanan dari Malang menuju Batu. Dilanjutkan menuju Desa Ngadas, Kepanjen dankembali ke Malang. Rute Malang-Ngadas dikenal menyajikan tantangan tersendiri karena kontur jalan yang tidak rata dan berkelok tajam.

Di hari pertama, para risers akan berkunjung ke Museum Brawijaya dan berwisata ke Desa Pujon Kidul dan Gunung Banyak. Sementara di hari kedua dan ketiga, risers akan berangkat dari Ngadas menuju Batu, lalu kembali ke Malang. Dalam tiga hari tersebut, risers akan menempuh jarak sejauh kurang lebih 300 KM. [Adi/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123       
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang