Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Diskon Suzuki Ertiga Capai Rp 25 Juta

Berita Otomotif

Diskon Suzuki Ertiga Capai Rp 25 Juta

JAKARTA – Suzuki Ertiga dijual dengan diskon mencapai Rp 25 juta ditambah beragam bonus tambahan.

Dengan diskon ini maka harga Suzuki Ertiga GX yang semula adalah Rp 234,5 juta bisa diambil dengan harga Rp 209,5 juta. Diskon tersebut masih bisa berubah bila pelanggan mendatangi dealer secara langsung.

“Diskon Suzuki Ertiga GX Rp 25 juta ditambah bonus tambahan yaitu kaca film, talang air dan karpet lembaran. Tapi lebih baik datang langsung dan dibicarakan lagi di dealer,” ungkap tenaga penjual tersebut ke Mobil123.

Diskon tersebut sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan Suzuki Ertiga Sport. Varian tertinggi dari Suzuki Ertiga tersebut dijual dengan harga Rp 241 juta untuk transmisi manual sementara diskonnya hanya sebesar Rp 20 juta. Itu artinya, bila membeli mobil tersebut secara tunai maka harganya masih Rp 221 juta.

“Suzuki Ertiga Sport perbedaannya ada pada eksteriornya. Aksesorisnya lebih banyak. Sedangkan pada interiornya, joknya sudah berwarna hitam. Mesin dan perfomanya sama dengan Suzuki Ertiga GX,” terang tenaga penjual tersebut.

Sama seperti Suzuki Ertiga GX, Suzuki Ertiga Sport juga akan mendapat bonus tambahan seperti kaca film, talang air dan karpet lembaran. Dengan promo ini diharapkan penjualan Suzuki bisa meningkat di bulan Juli.

Diskon Suzuki Ertiga Sport sebenarnya sudah diberikan bahkan saat pertama kali peluncurannya di awal tahun 2019. Ketika itu, Suzuki Ertiga Sport langsung diberikan diskon sebesar Rp 15 juta dari harga normal. [Adi/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang