Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Daihatsu Tetap Cinta Mesin Konvensional

Berita Otomotif

Daihatsu Tetap Cinta Mesin Konvensional

MAUMERE – Toyota terkenal sebagai raja kendaraan hybrid. Hal itu dibuktikan dengan penjualan kumulatif kendaraan hybrid Toyota yang mencapai 9 juta unit sejak menjual Prius pada tahun 1997.

Daihatsu sebagai bagian dari Toyota Group pun sebenarnya punya 2 model hybrid yang saat ini dijual: Daihatsu Mebius (seplatfrom dengan Toyota Prius)  dan Daihatsu Altis (seplatform dengan Toyota Camry).

Lalu apakah Daihatsu Indonesia akan memasarkan mobil hybrid ke Indonesia?

“Daihatsu akan fokus kepada pengembangan mesin konvensional yang seramah lingkungan dan seefisien mesin hybrid. Mesin turbo telah dipakai oleh mobil-mobil kecil kami di Jepang. Daihatsu Mira e:S menggunakan mesin kecil plus turbo dan disebut sebagai mobil hybrid generasi kedua lebih irit daripada mobil-mobil hybrid yang beredar saat ini di Jepang,” ujar Amelia Tjandra, direktur pemasaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Dia pun mengingatkan bahwa Daihatsu pernah punya mesin diesel yang dipakai oleh Daihatsu Taft di era ’90-an. Mesin diesel tersebut dikenal andal. Namun, menurutnya teknologi tersebut harus disesuaikan dengan perkembangan zaman.

Saat ini di Indonesia, mobil Daihtsu dengan mesin terbesar adalah Daihatsu Terios dan terkecil Daihatsu Ayla 1.000cc. Suatu hari kelak kita akan menyaksikan mobil-mobil kecil Daihatsu memakai turbo seperti sports car Daihatsu Copen. [Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
 

 

 



Indra Prabowo

Indra Prabowo

Managing Editor

Berkarir sebagai seorang wartawan sejak 2002. Pada 2003, penulis menjadi jurnalis di bidang otomotif. Awal karirnya sendiri adalah seorang wiraniaga pada salah satu dealer brand mobil ternama di Indonesia.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang