Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

BMW Kembangkan Teknologi Beterai Lithium Terbaru

Berita Otomotif

BMW Kembangkan Teknologi Beterai Lithium Terbaru

MUNCHEN - BMW akan menggunakan solid state untuk menggantikan cairan elektrolit pada baterai lithium terbarunya yang akan digunakan pada produksi mobil masa depan mereka.

Fokus BMW kepada mobil listrik memang tak perlu diragukan lagi. Dari hari ke hari pabrikan otomotif asal Jerman ini terus menyempurnakan program BMW "Project i" mereka. 

Baru-baru ini BMW mengabarkan bahwa tengah mengembangkan baterai lithium ion dengan teknologi terbaru. Perangkat ini rencananya akan digunakan pada produk-produk BMW di masa depan, sekitar tahun 2026. 

Teknologi baru yang sedang dikembangkan adalah penggunaan solid state untuk menggantikan cairan elektrolit pada baterai. Keuntungannya adalah baterai lithium ion racikan BMW ini akan memiliki bobot lebih ringan, tidak mudah terbakar terutama saat terjadi kecelakaan serta memiliki kekuatan lebih besar 15-20 persen. 

Sejatinya pengembangan solid state baterai yang di lakukan para engineer BMW tergolong memakan waktu panjang. Hal ini langsung dijawab dengan alasan teknis karena membutuhkan pengujian daya tahan baterai untuk beragam penggunaan. 

Berita lainnya, tak hanya "Project i", BMW baru-baru ini mengatakan masih terus mengembangan mesin konvensional. Ini dilakukan agar masa transisi antara mesin jadul dengan mesin hibdrida atau listrik berlangsung mulus. Kemungkinan ini terjadi setidaknya dalam 1 dekade ke depan.

"Mesin pembakaran internal yang kita kenal sekarang masih memiliki jalan panjang untuk benar-benar punah atau tidak digunakan lagi. Untuk itu kami tetap ingin mengembangkannya terutama dalam meningkatkan efisiesnsi dan menekan emisi seiring dengan penyempurnaan terknologi mesin listrik kami," jelas Ian Robertson, bos Sales dan Marketing BMW.

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang