Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

BMW Indonesia Hadirkan 10 Mobil Baru Tahun Ini

Berita Otomotif

BMW Indonesia Hadirkan 10 Mobil Baru Tahun Ini

JAKARTA – BMW Group Indonesia berjanji untuk menghadirkan 10 mobil baru pada 2018, salah satunya adalah 520i Luxury Line.

2017 menjadi tahun gemilang BMW Indonesia, karena mereka mencatatkan prestasi gemilang. Memasarkan kendaraan mewah sejak 2001, BMW Group Indonesia membukukan pertumbuhan sebesar 17 persen. Adapun penjualan kedua merek mereka yakni BMW dan MINI menembus 3.353 unit pada tahun ini.

“Menyambut tahun 2018, BMW Group akan merespons perubahan industri otomotif dengan langkah-langkah strategis. Lebih dari 10 kendaraan baru dari BMW Group akan diluncurkan tahun ini, dimana diantaranya termaksud kendaraan listrik dari sub-brand BMW i,” ujar Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia.

Bocoran yang berkembang, BMW akan menghadirkan Seri 6 Gran Turismo dan beberapa model dari seri X. Sementara kabar masuknya i8 Roadster tahun ini sangat santer terdengar. Mengawali 2018, produsen mobil asal Jerman tersebut memulai rangkaian dengan meluncurkan all-new BMW 520i Luxury Line.

All-new BMW 520i Luxury Line

Fokus pada teknologi, kemewahan dan efisiensi terbaik di segmennya, all-new BMW 520i Luxury Line menjadi gebrakan baru, dari produsen kendaraan asal Jerman tersebut di 2018. Mobil ini diyakini akan memperkuat posisinya di segmen sedan bisnis.

“Sebelumnya telah hadir varian BMW 530i dan 520d, hari ini Kamis 18 Januari 2018, BMW Indonesia lengkapi penawaran sedan bisnis paling sukses di dunia, yakni All-new BMW 520i Luxury Line yang di rakit di dalam negeri, bekerja sama dengan mitra strategis BMW Indonesia yaitu PT Gaya Motor,” ungkap Karen.

All-new BMW 520i Luxury Line hadir dengan mesin bensin BMW TwinPower Turbo empat-silinder dengan valvetronic, double VANOS, High Precision Injection, inovasi BMW EfficientDynamics. Mobil ini dikatakan mampu menghasilkan output sebesar 184 hp dengan torsi puncak 290 Nm.

Dengan transmisi otomatis Steptronic delapan percepatan, all-new BMW 520i Luxury Line dapat melesat dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 7,8 detik. Kendaraan ini juga memiliki efisiensi bahan bakar tingkat tinggi dan ramah lingkungan, dengan konsumsi bahan bakar 18,5 km per liter dan emisi karbon dioksida 124 g/km (menurut siklus tes UN ECE).

All-new BMW 520i Luxury Line hadir fitur-fitur seperti Active Air Stream Chrome Kidney Grille bars, Air Breathers dan tuas pintu berbalut aluminium strip dengan finishing chrome high-gloss. Pada bagian kaki-kaki, all-new BMW 520i Luxury Line dilengkapi dengan roda berbahan alloy 18” V-spoke style 684, finishing bi-colour yang memberikan kesan elegan dan dinamis.

All-new BMW 520i Luxury Line tersedia di semua diler resmi BMW, pada Januari 2018. Sementara harga All-new BMW 520i Luxury Line Rp 1.009.miliar,- off-the-road. Setiap unit kendaraan dilengkapi dengan BMW Service Inclusive, meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun, atau 60.000 km, targantung mana yang lebih dulu, serta garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh. [Dew/Ari]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang