Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

5 Tips Sederhana untuk Mudik Lebaran

Panduan Pembeli

5 Tips Sederhana untuk Mudik Lebaran

JAKARTA – Mengendarai kendaraan sendiri untuk mudik memang lebih menyenangkan karena kita tetap dapat menjaga mobilitas.

Namun, meski menyenangkan, bukan berarti mengendarai mobil untuk mudik dapat dilakukan sembarangan. Perlu banyak persiapan yang harus dilakukan agar perjalanan mudik menjadi lebih menyenangkan dan menenangkan.

Untuk itu, Garda Oto pun meracik beberapa tips untuk membuat perjalanan mudik Anda semakin menyenangkan.

  1. Pastikan kendaraan Anda berada dalam kondisi prima. Untuk itu, sebaiknya periksakan kendaraan Anda terlebih dahulu di bengkel resmi.
  2. Pastikan kondisi badan Anda dalam kondisi sehat dan fit. Tidak ada salahnya meminum vitamin agar menjadi lebih sehat.
  3. Jangan lupa membawa surat-surat penting KTP, SIM, STNK, polis asuransi, kartu ATM. Surat-surat tersebut akan sangat berguna saat kondisi darurat.
  4. Jangan ragu untuk istirahat. Mengemudi dalam kondisi lelah dan mengantuk sangat berbahaya.
  5. Untuk keselamatan, sebaiknya beristirahat di lokasi yang aman atau kantor kepolisian. Untuk mencari lokasi kantor polisi terdekat, kini Anda dapat menemukannya dalam fitur Near Me di aplikasi Garda Mobile Otocare dari Garda Oto. Near Me juga dilengkapi dengan lokasi SPBU, rumah sakit, bengkel, supermarket, toko obat, acara-acara otomotif, Garda Center, dan kantor cabang Asuransi Astra. [Adi/Syu/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang