Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Posko Bale Santai Honda 2015 untuk Pemudik

Berita Otomotif

Posko Bale Santai Honda 2015 untuk Pemudik

JAKARTA - Banyak orang memilih mudik menggunakan sepedamotor. Jika begitu istirahat harus cukup dan Honda menyiapkan Posko Bale Santai Honda 2015 untuk para pemudik.

Program ini salah satunya digelar oleh Main Dealer sepeda motor Honda wilayah DKI Jakarta dan Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) yang menjamin kenyamanan berkendara pemudik bermotor yang melalui Jalan Raya Serang-Balaraja, Banten. 

Beragam fasilitas lengkap diberikan untuk pemudik. Layanan dengan nama Bale Santai Honda (BSH) ini setiap tahun diadakan untuk pemudik bermotor.

Posko Bale Santai Honda 2015 berlokasi di area SPBU 34.157.03 Jl. Raya Serang – Balaraja, Jayanti Kabupaten Tangerang. Posko eksklusif dua lantai ini beroperasional penuh selama 24 jam dan berlangsung sejak 13 hingga 19 Juli 2015. 

Berbagai fasilitas tersedia mulai dari pengecekan motor gratis dan penggantian spare part dengan diskon khusus, tempat istirahat yang nyaman, kids corner, hingga suguhan takjil dan pijat gratis.

“Para pemudik bersepeda motor kami persilahkan untuk memanfaatkan posko. Pemudik dapat beristirahat agar stamina tetap terjaga. Motor pun dapat dicek agar perjalanan aman tanpa gangguan teknis,” papar Head Of Customer Care WMS, Tony Purnama. 

"Harapan kami, posko ini dapat mendukung kampanye aman berkendara dan mengurangi angka kecelakaan selama arus mudik," tambah Tony.

Pemudik yang berkunjung ke Bale Santai Honda yang didirikan WMS selalu mengalami peningkatan. Pada tahun 2013 tercatat 793 pemudik mengunjunginya. Pada tahun 2014 mengalami kenaikan, sebanyak 1.241 pemudik mengunjungi Bale Santai Honda di Balaraja. 

"Pemudik yang berkunjung adalah pemudik yang akan pulang kampung ke Jawa dari Sumatera atau sebaliknya," lugasnya.

Posko Bale Santai Honda 2015 adalah bentuk apresiasi kepada pengguna motor Honda yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman. WMS berharap pemudik dapat maksimal memanfaatkan posko yang disediakan ini agar perjalanan aman dan nyaman. [Syu/Idr]

Temukan motor idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang