Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pakai Handsfree Ternyata Lebih Berisiko Kecelakaan

Panduan Pembeli

Pakai Handsfree Ternyata Lebih Berisiko Kecelakaan

BRIGHTON - Sebuah penelitian baru telah menemukan kemungkinan bahaya menggunakan handsfree sambil berkendara. Penelitian ini menyebut potensi kecelakaan dapat naik tiga kali lipat ketika berkendara menggunakan handsfree.

Fakultas Psikologi di Universitas Sussex, mengungkapkan sebuah fakta penggunaan handsfree dapat mengganggu fokus pengendara. Berdasarkan penelitian tersebut, Pemerintah diharapkan untuk mengevaluasi aturan penggunaan telepon seluler dalam berkendara.

Hasil penelitian yang dipublikasikan oleh Transportation Research Journal, menunjukkan pengendara yang terlibat percakapan dapat memicu imajinasi visual mereka. Hal ini berimbas pada berkurangnya fokus dan reaksi atas potensi bahaya.

Seorang pengendara yang terlibat dalam penelitian, membuktikan penelitian tersebut. Pengendara tidak dapat melihat potensi bahaya di depannya. Hal ini terlihat ketika pengemudi diminta untuk memvisualisasikan sebuah topik.

Para peneliti membuktikan bahwa sebuah percakapan dapat mengubah cara berpikir seseorang. Penelitian lain yang dilakukan oleh Brake (organisasi peduli keselamatan di UK) menyebut potensi kecelakaan terhadap pengendara mencapai 22 persen. Hal ini berlaku bagi pengemudi yang melakukan aktivitas lain sambil menyetir. Namun pada penelitian, pengendara dengan menggunakan Ponsel menaikkan potensi hingga tiga kali lipat.

Efek berbicara melalui Ponsel menunjukkan potensi kecelakaan yang lebih parah dari alkohol. Reaksi pengemudi ini lebih lambat 30 persen daripada pengemudi yang mengosumsi alkohol sebanyak 80 mg per 100ml darah. Kondisi ini lebih buruk 50 persen ketimbang kondisi normal.

“Pengemudi yang perhatiannya teralihkan memiliki potensi besar mengalami kecelakaan. Karena mengalihkan perhatian seorang pengemudi dari jalan dapat meningkatkan kesalahan fatal,” ujar Lucy Amos, Penasihat riset untuk Brake. [Dew/Syu/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang