Beranda Berita Berita Otomotif Daihatsu Terios Sudah Dapat Penyegaran, Toyota Rush Kapan? Daihatsu Terios Sudah Dapat Penyegaran, Toyota Rush Kapan? Berita Otomotif Andrew Barnabas | 14 June 2023 11:06 JAKARTA – Toyota Rush belum mendapatkan penyegaran seperti kembarannya, Daihatsu Terios. Toyota Indonesia menyebut strategi mereka memang berbeda dari merek lain. Seperti yang diketahui, Rush dan Terios merupakan low sport utility vehicle (SUV) hasil kerja sama antara Toyota dengan Daihatsu di Indonesia. Kedua model tersebut muncul di Tanah Air pada akhir 2006. Meski begitu, strategi perkembangan produk dan pemasaran diputuskan oleh masing-masing merek. Terbaru, Daihatsu Terios baru saja mendapat penyegaran, tapi di satu sisi Toyota Rush belum disegarkan. Padahal biasanya, baik itu Terios maupun Rush selalu kompak dalam hal penyegaran. Menanggapi hal tersebut, Anton Jimmi Suwandi selaku Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), mengatakan bahwa saat ini belum ada pembaruan yang diberikan kepada Rush. “Tidak ada perubahan. Saat ini kita tetap fix,” terang Anton di sela-sela acara peresmian produksi dan ekspor Toyota Yaris Cross di Karawang Barat, Jawa Barat, Selasa (14/6/2023). Ia juga mengatakan pihaknya memiliki strategi sendiri dalam memasarkan produknya, demikian juga dengan merek lain. “Masing-masing brand punya strategi sendiri-sendiri ya, walau pabrik kita sama. Kita di Toyota juga punya strategi sendiri,” tekan Anton. Ia tidak terlalu memusingkan apabila banyak konsumen yang beralih ke Terios karena baru saja diperbarui. Menurutnya untuk memberikan perubahan pada suatu produk butuh proses dan waktu. “Bukan masalah perkara sedetik-dua detik, ini berproses ya. Kita selalu me-review kondisi pasar seperti apa, apakah perlu bereaksi seperti apa. Kita masing-masing punya waktu dan strategi sendiri-sendiri,” sebut Anton. Klaim bahwa Toyota Rush akan disuntik mati pun juga dibantah oleh Anton. “Siapa bilang di-diskontinu? Ya balik lagi ke strategi masing-masing. Kita harus lihat total strateginya, dan strategi itu bukan satu dua titik, tap secara total dalam rentang waktu,” terangnya. Anton bahkan mengatakan kalau penjualan Rush pada Mei 2023 lalu masih cukup stabil, disebutkan sekitar 3.300-an unit. Ia menyebutkan Rush masih memiliki peminat yang banyak, khususnya di luar Jawa. “Ternyata Indonesia nih luas. Sumatera, Kalimantan, Rush itu masih sangat mendominasi. Ada beberapa dealer seperti di Sulawesi, Rush menjadi nomor 1 atau 2,” terangnya. Maka dari itu, ia mengatakan kalau Rush masih baik-baik saja meski tidak diberikan pembaruan. “Tetap percaya diri, dan pasti akan selalu review (performa Rush). Tidak ada yang tetap,” pungkas dia. [ABP/Ses] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Berita Otomotif news Toyota Rush Daihatsu Terios Pembaruan PT TAM Cetak Berita Utama Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ... Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ... Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ... Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ... Komentar
Daihatsu Terios Sudah Dapat Penyegaran, Toyota Rush Kapan? Berita Otomotif Andrew Barnabas | 14 June 2023 11:06 JAKARTA – Toyota Rush belum mendapatkan penyegaran seperti kembarannya, Daihatsu Terios. Toyota Indonesia menyebut strategi mereka memang berbeda dari merek lain. Seperti yang diketahui, Rush dan Terios merupakan low sport utility vehicle (SUV) hasil kerja sama antara Toyota dengan Daihatsu di Indonesia. Kedua model tersebut muncul di Tanah Air pada akhir 2006. Meski begitu, strategi perkembangan produk dan pemasaran diputuskan oleh masing-masing merek. Terbaru, Daihatsu Terios baru saja mendapat penyegaran, tapi di satu sisi Toyota Rush belum disegarkan. Padahal biasanya, baik itu Terios maupun Rush selalu kompak dalam hal penyegaran. Menanggapi hal tersebut, Anton Jimmi Suwandi selaku Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), mengatakan bahwa saat ini belum ada pembaruan yang diberikan kepada Rush. “Tidak ada perubahan. Saat ini kita tetap fix,” terang Anton di sela-sela acara peresmian produksi dan ekspor Toyota Yaris Cross di Karawang Barat, Jawa Barat, Selasa (14/6/2023). Ia juga mengatakan pihaknya memiliki strategi sendiri dalam memasarkan produknya, demikian juga dengan merek lain. “Masing-masing brand punya strategi sendiri-sendiri ya, walau pabrik kita sama. Kita di Toyota juga punya strategi sendiri,” tekan Anton. Ia tidak terlalu memusingkan apabila banyak konsumen yang beralih ke Terios karena baru saja diperbarui. Menurutnya untuk memberikan perubahan pada suatu produk butuh proses dan waktu. “Bukan masalah perkara sedetik-dua detik, ini berproses ya. Kita selalu me-review kondisi pasar seperti apa, apakah perlu bereaksi seperti apa. Kita masing-masing punya waktu dan strategi sendiri-sendiri,” sebut Anton. Klaim bahwa Toyota Rush akan disuntik mati pun juga dibantah oleh Anton. “Siapa bilang di-diskontinu? Ya balik lagi ke strategi masing-masing. Kita harus lihat total strateginya, dan strategi itu bukan satu dua titik, tap secara total dalam rentang waktu,” terangnya. Anton bahkan mengatakan kalau penjualan Rush pada Mei 2023 lalu masih cukup stabil, disebutkan sekitar 3.300-an unit. Ia menyebutkan Rush masih memiliki peminat yang banyak, khususnya di luar Jawa. “Ternyata Indonesia nih luas. Sumatera, Kalimantan, Rush itu masih sangat mendominasi. Ada beberapa dealer seperti di Sulawesi, Rush menjadi nomor 1 atau 2,” terangnya. Maka dari itu, ia mengatakan kalau Rush masih baik-baik saja meski tidak diberikan pembaruan. “Tetap percaya diri, dan pasti akan selalu review (performa Rush). Tidak ada yang tetap,” pungkas dia. [ABP/Ses] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Berita Otomotif news Toyota Rush Daihatsu Terios Pembaruan PT TAM
Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ...
Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ...
Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ...
Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ...