Ducati Tolak Proposal Rossi

Berita Otomotif

MISANO – Valentino Rossi mengaku telah mengirimkan proposal penawaran untuk memasukkan adiknya Luca Marini ke tim Avintia Ducati.

Luca Marini yang merupakan adik tiri Rossi tengah berprestasi di Moto2. Menjalani seri di Misano akhir pekan lalu, Marini berhasil memenangkan balapan bersama dengan rekan satu timnya yakni Marco Bezzecchi. Keduanya merupakan pembalap tim milik The Doctor yaitu VR46.

Rossi yang masa depannya masih belum jelas untuk musim depan di MotoGP, melakukan pertemuan dengan pihak Avintia Ducati. Performa Ducati yang tengah bersinar dua tahun belakangan ini, menjadi salah satu alasannya.
60812-ducati-tolak-proposal-rossi-dlm.jpg
“Kami telah berbicara dengan Ducati untuk melihat kemungkinan menempatkannya (Luca Marini) di MotoGP Tahun depan bersama Avintia. Kami melihat Ducati sangat kompetitif dan mereka melakukan berbagai upaya di MotoGP. Mereka juga mendorong rider-rider muda untuk berkembang,” ucap Rossi seperti dikutip Crash.net.

Rossi berupaya memasukkan adiknya tersebut untuk berlaga di MotoGP musim depan bersama Avintia. Rider tim Monster Yamaha ini berupaya menggeser Tito Rabat dari posisinya. Rabat sendiri sejak kepindahannya ke MotoGP, belum menorehkan prestasi hingga saat ini.

Jika Marini bertarung di MotoGP tahun depan, bukan tidak mungkin akan menjadi kompetitor Rossi di masa depan. Itupun jika Rossi belum pensiun saat Marini mulai kompetitif. Namun langkah Vale untuk mengirim adiknya ke MotoGP masih terlalu dini.

“Untuk saat ini sangat penting dia (Marini) untuk fokus di kejuaraan Moto2 dan terus menang. Karena hal itulah yang paling penting saat ini sebelum memikirkan tahun depan,” jelasnya kemudian.

Namun kabar yang berkembang mengenai masa depan adik tiri Rossi justru negatif. Beberapa media lokal Italia mengabarkan bahwa proposal Rossi ke Ducati ditolak mentah-mentah. Tim Avintia dikatakan masih akan mempertahankan Rabat untuk musim depan.

“Kami masih ada kontrak dengan Tito Rabat dan masih akan melanjutkan bersamanya. Kursi ini milik kami dan tahun depan kami masih akan bersama Rabat,” ujar Raoul Romero, Boss Avintia.

Pengaruh Rossi untuk MotoGP memang harus diakui masih besar. Meskipun jarang terlihat di podium, namun apa yang keluar dari mulutnya kerap berdampak besar. Salah satu contohnya Johann Zarco yang terlibat insiden dengan anak didiknya yakni Franco Morbidelli. [Dew/Ari]

Tag Terkait

VR46 The Doctor Valentino Rossi Ducati Tolak Proposal Rossi MotoGP 2020 ValeYellow

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »