Keuntungan Beli Mobkas Mercedes E200 Compressor dari Blue Bird

Berita Otomotif

JAKARTA – Blue Bird menjual Mercedes-Benz E200 Compressor bekas taksi Silver Bird dengan harga terjangkau dan langsung menjadikan para pembelinya anggota Mercedes Benz W211 Club Indonesia.

Perusahaan taksi terbesar di Indonesia ini menjual mobil tersebut dengan harga Rp 205 juta. Harga yang kompetitif tersebut masih ditambah dengan didiskon sebesar 40 persen sebagai bentuk penyambutan hari raya Idul Fitri mendatang.

Mercedes-Benz E200 Kompresor bekas taksi eksekutif Silver Bird (Blue Bird Group) memiliki kelebihan interior yang mewah dan elegan. Dengan mesin kecil berkapasitas 1800 cc, namun out put power-nya setara dengan kelas 2000 CC,” ujar General Manager Used Car PT Blue Bird Tbk. Herry Sugiarto.

Meski bekas, namun kondisi mobil tidak perlu diragukan. Pasalnya, Blue Bird Group menjamin surat-surat tidak bermasalah. Walaupun masih atas nama perusahaan, tapi sudah menggunakan plat hitam. Selain itu, tiap unit armada telah menjalani inspeksi untuk memeriksa kembali apakah mobil yang akan dijual sudah benar-benar fit. Jika masih ada yang kurang, maka harus diperbaiki terlebih dahulu.

Peminat bisa langsung mendatangi kantor pusat Blue Bird di Jalan Mampang Prapatan Raya No. 60, Jakarta Selatan atau menghubungi ke bagian penjualan melalui telpon 021-79180571.

Menariknya lagi, dengan membeli Mercedes-Benz E200 Compressor dari Blue Bird, maka pelanggan berhak untuk menjadi anggota dari My Benz Community. Komunitas ini mempertemukan seluruh pengguna Mercedes-Benz E200 Compressor yang membelinya dari Blue Bird

Beberapa wahtu lalu, komunitas tersebut bersama dengan Mercedes Benz W211 Club Indonesia menggelar buka puasa bersama bersama Rumah Singgah Tabayun dari Yayasan Nurul Taubat yang berada di daerah Cibinong, Jawa Barat.

Dalam acara tersebut, seluruh anggota Mercedes Benz W211 Club Indonesia beserta puluhan penghuni rumah singgah hadir untuk mengikuti acara. Menariknya, dalam acara ini dua puluh anggota Mercedes Benz W211 Club Indonesia melakukan konvoi untuk membawa penghuni rumah singgah dari kawasan Pemda Cibinong melalui tol Jagorawi.

“Acara ini merupakan kegiatan rutin yang selalu kita lakukan setiap bulan Ramadan dengan tujuan untuk berbagi rezeki, kesenangan, dan kebahagiaan,” ungkap Ketua Presidium Mercedes Benz W211 Club Indonesia Shanker Punjabi. [Adi/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123        
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 

Tag Terkait

Mercedes Benz W211 Club Indonesia Mercedes-Benz-NCSR W11 Mercedes-Benz Indonesia Mercedes-Benz

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »