Kata Jokowi ke Para Bos Perusahaan China: Investasi Kendaraan Listrik Jadi Prioritas

Mobil Listrik

JAKARTA – Di hadapan para pimpinan perusahaan China, Presiden Joko Widodo menyinggung soal pentingnya investasi di sektor kendaraan listrik (electric vehicle/EV) bagi Indonesia.

Jokowi, sapaan akrab Joko Widodo, melakukan kunjungan kerja ke China selama dua hari. Ia bertolak ke sana pada Kamis (27/7/2023) dan telah kembali pada Sabtu (29/7/2023).

‘RI 1’ memiliki beberapa agenda di ‘Negeri Tirai Bambu’. Di antaranya adalah bertemu Presiden China Xi Jinping, menghadiri pembukaan FISU World University Games 2021, serta berbincang dengan para bos perusahaan asal negara tersebut.

Termasuk di dalamnya ialah korporasi-korporasi yang bergerak di bidang kendaraan listrik.

Di hadapan para pengusaha tersebut, Jokowi menjelaskan bahwa dia dan Xi Jinping sepakat mendorong investasi dari China di Indonesia. Salah satu yang diutamakan adalah penanaman modal di bidang kendaraan listrik.

“Prioritas yang ingin kami kerjakan untuk investasi sekarang ini adalah yang pertama di ekosistem kendaraan listrik, ekosistem EV yang ingin kami bangun mulai dari bahan bakunya, baterai EV-nya, sampai ke kendaraan listriknya. Saya lihat beberapa dari sini juga sudah masuk untuk membangun ekosistem kendaraan listrik,” papar Jokowi, seperti dikutip dari siaran di YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat (28/7/2023).

Jokowi pun menjelaskan target produksi mobil listrik di Indonesia yang terus meningkat hingga menyentuh jutaan unit pada 2023.

“Perkiraan kami, pada 2035, produksi untuk mobil (listrik) bisa di atas 1 juta untuk dan untuk kendaraan 2,4 juta unit. Itu hitungan sementara,” tandas dia.

Sebagai informasi, pemerintah mendorong tumbuh-kembang pasar maupun industri kendaraan listrik di Indonesia sejak 2019. Hal ini diwujudkan dengan dengan terbitnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) untuk Transportasi Jalan.

Regulasi tersebut menjadi dasar bagi semua insentif fiskal maupun non-fiskal bagi kendaraan listrik, baik yang berteknologi mild hybrid, hybrid, plug-in hybrid, battery EV (BEV), hingga hidrogen.

Beragam merek serta model mobil plus sepeda motor listrik dari berbagai teknologi rakitan lokal pun bermunculan dalam beberapa tahun terakhir. Misalnya saja Hyundai Ioniq 5, Wuling Air EV, Wuling Almaz hybrid, Toyota Kijang Innova Zenix hybrid, Toyota Corolla Cross hybrid untuk kendaraan roda empat.

Ekosistem kendaraan listrik dalam negeri juga mulai berkembang. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< 

Tag Terkait

Jokowi Joko Widodo Presiden Jokowi Presiden Joko Widodo Mobil Listrik kendaraan listrik motor listrik sepeda motor listrik baterai mobil listrik china news berita Electric Vehicle EV

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »